Ilustrasi wanita dengan kulit berjerawat yang bingung memilih kosmetik. (Pinterest/Freepik)
Memiliki bekas jerawat alias bopeng tentu saja bukan pengalaman yang menyenangkan karena bisa mengganggu penampilan. Jerawat memang kondisi umum yang terjadi pada orang-orang dari segala usia, terlebih bagi pada kalangan remaja dan wanita yang mengalami menopause.
Meski begitu, kamu nggak perlu khawatir berlebihan. Ada beragam cara untuk menghilangkan bopeng bekas jerawat secara alami, lho Beauty. Apa saja? Kepoin yuk!
Gel lidah buaya merupakan bahan alami yang memiliki sifat anti-inflamasi antibakteri sehingga dianggap berguna untuk memperbaiki masalah kulit dan menjaga kesehatan kulit. Oleh sebab itu, kamu bisa menggunakannya untuk mengatasi bopeng bekas jerawat.
Sudah menjadi rahasia umum jika lemon memiliki banyak manfaat , termausk untuk kesehatan kulit. Pasalnya lemon berfungsi sebagai pemutih alami dan membantu mencerahkan segala jenis kulit.
Selain itu, lemon dapat mengangkat sel kulit mati, meningkatkan pertumbuhan sel kuliit baru dan meningkatkan elastisitas kulit. Jika kamu tertari menggunakannya, caranya cukup mudah kok Beauty, oleskan sari lemon segar langsung ke bekas jerawat, tunggu sampai 10 menit kemudian bilas hingga bersih.
Berikutnya kamu bisa menggunakan minyak kelapa untuk emngatasi bopeng jerawat. Ini karena minyak kelapa merupakana bahan alami yang kaya akan kandungan vitamin E dan asam lemak sehat.
Beauty, vitamin E adalah sahabat terbaik bagi kulit. Salah satu alasannya yakni vitamin E diketahui dapat membantu regenerasi sel. Kamu bisa mengonsumsi makanan tertentu, seperti kacang-kacangan, biji-bijian, dan sayuran hijau sebagai sumber vitamin E.
Sifat asam cuka sari apel membantu mencerahkan pigmentasi pada kulit. Cuka apel juga diketahui dapat merangsang produksi kolagen. Tak hanya itu bahan alami ini juga mampu memperbaiki sel dan mengangkajt sel kulit mati.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.