Menu

Kenapa Anak Harus Nonton Film Sesuai Usianya? Ini Lho Alasannya, Simak Baik-baik Moms!

23 Mei 2022 16:20 WIB
Kenapa Anak Harus Nonton Film Sesuai Usianya? Ini Lho Alasannya, Simak Baik-baik Moms!

Ilustrasi anak sedang begadang sambil menonton film. (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Mengajak anak nonton film sebaiknya gak sembarangan, Moms. Orang tua perlu menyesuaikan jenis tayangan dengan usia anak. Kenapa begitu? 

Setiap film diproduksi untuk dipasarkan sesuai target pasarnya masing-masing, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Hal ini karena tontonan layar kaca dan layar lebar bisa membawa dampak buruk pada kehidupan anak. Nah, agar lebih paham, berikut alasan anak perlu menonton sesuai usianya. Melansir dari laman Parentalk.id, berikut informasinya.

Indra anak belum matang seperti orang dewasa

Suara keras dari tontonan layar kaca atau layar lebar bisa merusak gendag telinga atau membuatnya kaget dan trauma. Selain itu, gambar mencolok warna warni juga bisa membuat si kecil kurang nyaman.

Perkembangan kognitif anak belum mumpuni

Umumnya, anak belum mengerti runut cerita, termasuk film kartun. Nyatanya, gak semua film kartun baik untuk ditonton anak-anak sepert Tom & Jerry yang mengandung sifat agresif, karena sering berkelahi.

Kalimat di film bisa ditiru anak

Bisa saja ada kosakata kasar atau kata yang kurang tepat untuk diucapkan anak seusianya, lalu ia meniru ucapan itu. Tentu Moms gak mau hal ini terjadi kan?

Oleh sebab itu, penting untuk menyesuaikan jenis tayangan dengan usia anak ya, Moms.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Cherryn Lagustya