Menu

Sering Diakbaikan! 3 Kebiasaan Ini Bisa Picu Penyakit Kronis Lho Beauty

24 Mei 2022 16:05 WIB
Sering Diakbaikan! 3 Kebiasaan Ini Bisa Picu Penyakit Kronis Lho Beauty

Ilustrasi wanita mengalami sakit leher (Shutterstock/Edited By HerStory)

HerStory, Rembang —

Moms, apa yang kamu lakukan sehari-hari bisa berdampak pada kesehatan lho. Para ahli menyimpulkan beberapa kebiasaan buruk yang bisa berefek pada kesehatan, namun sering kali diabaikan.

Bahkan jika terus-terusan dilakukan kebiasaan tersebut bisa picu penyakit kronis. Apa saja? Simak yuk penejlasan lengkapnya!

1. Terisolasi secara sosial

Terisolasi secara sosial bisa memicu berbagai reaksi tubuh termasuk kesepian. Para ahli mengatakan bahwa kesepian menyebabkan respons stres inflamasi di seluruh tubuh yang melemahkan sistem kekebalan, merusak pertahanan terhadap penyakit kronis.

Oleh sebab itu, tak ada salahnya jika Moms sesekkali keluar menghirup udara segar. Selain itu, Moms juga bisa bersosialisasi dengan orang lain.

2. Pola tidur buruk

Tidur membuat berbagai sistem tubuh utama menyegarkan dan mengatur ulang diri mereka sendiri, termasuk jantung, otak, dan sistem kekebalan tubuh.

Kurangnya waktu tidur dapat memangkas kesempatan tubuh untuk memperbaiki dirinya sendiri.

3. Asupan gula tinggi

Mengonsumsi terlalu banyak gula tambahan adalah salah satu hal terburuk untuk tubuh.

Kebiasaan ini dapat meningkatkan risiko diabetes tipe 2, penyakit kardiovaskular, dan penambahan berat badan, dan itu melemahkan sistem kekebalan dengan memicu peradangan.

Baca Juga: Jangan Anggap Sepele! Ini Penyebab Wajah Gak Simetris, Benarkah Jadi Pertanda Penyakit Kronis?

Baca Juga: Waspada! Jangan Dipakai Berulang, Ini 5 Penyakit Kronis Gegara Minyak Goreng Kotor! Moms Sudah Tahu?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan