Menu

Benarkah Garam Menyebabkan Darah Tinggi?

27 Agustus 2020 09:15 WIB
Benarkah Garam Menyebabkan Darah Tinggi?

Garam. (Pixabay/Bruno Germany)

HerStory, Jakarta —

Darah tinggi jadi salah satu penyakit yang diidap banyak orang di dunia. Meskipun obat darah tinggi tersedia di pasaran, diet sehat adalah cara yang paling efektif untuk menyembuhkannya. Salah satunya dengan menghindari konsumsi makanan tinggi natrium, seperti garam.

Diketahui bahwa pola makan tinggi natrium dapat meningkatkan risiko tekanan darah tinggi, penyebab utama penyakit jantung dan stroke. Perlu dijelaskan perbedaan antara natrium dan garam, sebagian besar garam adalah natrium, mineral yang terdapat secara alami dalam makanan. Natrium adalah zat yang dapat menyebabkan tekanan darah meningkat. MSG (monosodium glutamat), ditemukan di banyak makanan olahan populer, adalah contoh natrium yang ditambahkan ke makanan.

Menurut American Heart Association, ketika kamu mengonsumsi terlalu banyak garam yang mengandung natrium, tubuh menahan air ekstra untuk "membersihkan" garam. Pada beberapa orang, hal ini dapat menyebabkan tekanan darah meningkat.

Garam bekerja pada ginjal untuk membuat tubuh menahan lebih banyak air. Air yang disimpan ekstra ini meningkatkan tekanan darah dan membebani ginjal, arteri, jantung dan otak.

"Diet rendah natrium dapat membalikkan masalah hipertensi dan tekanan darah tinggi," kata Muhanad Al-Zubaidi, MD, FACC, FACP, RPV, dari Premier Cardiovascular Institute (bagian dari Premier Physician Network).

“Jadi, secara teknis, jika kamu mengurangi asupan garam, kamu dapat menurunkan tekanan darah dan mengobati hipertensi. Dan terkadang, dengan olahraga yang baik, pemantauan pola makan, dan mengubah pola makan, kamu dapat membalikkan tekanan darah tinggi dan menghentikan penggunaan obat," tutupnya.

Baca Juga: Bikin Darah Tinggi Anjlok, Ini 5 Makanan Tinggi Protein untuk Turunkan Tekanan Darah, Cuss Langsung Coba Moms!

Baca Juga: Jarang Orang Tahu, Ternyata Garam Efektif Bersihkan Noda Membandel, Caranya Kepoin di Sini Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana