Menu

Waduh! Wanita Ini Coba Sembuhkan Penyakit Kucingnya dari Jamur, Malah Ini yang Terjadi..

27 Agustus 2020 12:10 WIB
Waduh! Wanita Ini Coba Sembuhkan Penyakit Kucingnya dari Jamur, Malah Ini yang Terjadi..

Wanita ini coba menyembuhkan penyakit kucing dari jamur, malah bulunya menjadi kuning (Facebook/mycatYellow)

HerStory, Depok —

Beauty, memiliki kucing yang sehat dan bahagia, tentu saja akan membuat pemiliknya ikut bahagia. Siapa sih yang tak sedih saat melihat peliharaan kesayangannya sakit. Setiap pemilik pasti akan melakukan apa saja untuk mencari obat dan menyembuhkannya. Hal tersebut juga dilakukan oleh seorang wanita ini. Ia mengobati kucingnya karena mengalami infeksi jamur pada kulitnya.

Diketahui, wanita tersebut asal dari negara Thailand yang bernama Thammapa Supamas. Ia memelihara seekor kucing berbulu putih dan bersih yang sangat menggemaskan. Tapi sayang, si kucing malah mengalami infeksi jamur pada kulitnya, bisa dibilang terdapat seperti kurap di beberapa bagian tubuhnya dan mengalami kerontokan bulu.

Dioleskan krim kunyit

Merangkum dari Bored Panda, Kamis (27/8/2020) Karena wanita ini khawatir dengan kondisi kucingnya, ia langsung meminta saran kepada sang ibu. Si ibunya mengatakan kalau kunyit bisa menyembuhkan berbagai penyakit termasuk infeksi kulit jamur. Diketahui, kucingnya bernama Ka-Pwong. Tham sudah melakukan berbagai cara pengobatan, namun tak kunjung berhasil.

Ia pun mencoba saran dari sang ibu, yaitu membuat scrub kunyit yang dioleskan ke tubuh sang kucing. Awalnya, ia hanya mengoleskan bagian yang infeksi dan botak saja, tapi karena masih ada sisa, ia memutuskan untuk mengoleskan semua kunyit ke tubuh sang kucing untuk menghentikan penyebaran kurap tersebut.

Kucinya sembuh tapi warnanya..

Setelah rutin melakukan pengobatan dengan scrub kunyit, cara tersebut berhasil menyembuhkan penyakit si kucing. Namun, saat ia memandikan Ka-Pwong, warna kunyit tersebut ternyata menempel pada bulunya dalam waktu lama, sehingga membuat Ka-Pwong yang tadinya putih berubah menjadi kuning.

Meskipun begitu, berbagai macam komentar dari warganet pun menerpa tindakan Thammapa Supamas ini. Ada yang menyayangkan mengapa tak berkonsultasi ke dokter hewan dan ada juga yang gemas melihat kucing tersebut.

Semoga warna bulu kucingnya bisa cepat kembali seperti semula! Menurutmu bagaimana, Beauty? 

Baca Juga: Bukan Cuma Anjing, Ini Ciri-ciri Kucing Terkena Rabies! Rutin Cek Kondisi Anabul Kamu Ya, Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.