Marshanda (Instagram/marshanda99)
Kabar mengejutkan dari aktris Marshanda yang menyatakan dirinya tengah mengidap tumor payudara. Artis cantik ini pun tak kuasa menahan air mata ketika mengungkapkan penyakit yang dideritanya melalui siaran langsung di kanal Youtube MARSHED.
Karena tumor payudara yang dideritanya ini, Marshanda pun berjuang untuk sembuh dengan menjalani pengobatan di Singapura. Tumor payudara seperti yang diderita Marshanda biasanya hilang dengan sendirinya tanpa pengobatan dan tak berisiko menjadi kanker payudara.
Tumor payudara biasanya menunjukkan gejala berupa benjolan tunggal yang keras atau penebalan di bawah kulit.
Tapi, tetap tidak menutup kemungkinan benjolan di payudara itu bisa berkembang menjadi tumor ganas yang menyebabkan kanker. Karena itu, dilansir dari Alodokter, Moms harus tahu gejala tumor payudara, antara lain:
Dokter biasanya akan melakukan mamografi untuk mencari tahu penyebab tumor payudara. Jika metode ini masih belum membantu, dokter mungkin akan melakukan biopsi untuk menemukan penyebabnya.
Jika Anda mengalami gejala yang mengarah ke tumor payudara, segera periksakan ke dokter agar mendapatkan perawatan lebih cepat dan tepat.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel:
Lihat Sumber Artikel di Suara.com
Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.