Menu

Resep Tahu Susu Homemade, Super Lembut, Anti Gagal!

02 Juni 2022 19:04 WIB
Resep Tahu Susu Homemade, Super Lembut, Anti Gagal!

Tahu Susu (Shutterstock/Ika Dianawati)

HerStory, Tangerang —

Tahu susu ini terkenal dengan makanan Khas dari Lembang, Bandung. Belakangan ini tahu susu jadi kesukaan banyak orang dan ramai dicari, bahkan sekarang sudah banyak diberbagai tempat yang menjual tahu susu.

Perpaduan tekstur tahu yang lembut dan rasanya yang gurih, nikmat banget disantap saat sedang panas. Kalau kamu tertarik untuk membuat tahu susu sendiri di rumah yang anti gagal, simak resep berikut ini dari Cookpad.com.

Tahu Susu Homemade

Bahan-bahan:

  • 2 kotak tahu putih besar
  • 2 sdt garam (opsional ya)
  • 1 butir bawang putih
  • 1/2 sdt soda kue (Me:koepoe koepoe)
  • 750 ml air

Cara membuat:

  1. Siapkan semua bahan-bahan
  2. Rebus air hingga mendidih
  3. Haluskan bawang putih dan garam, setelah halus tambahkan soda kue
  4. Setelah air mendidih, matikan kompor, kemudian masukkan bahan yang sudah dihaluskan tadi, aduk perlahan hingga merata.
  5. Kemudian potong tahu, 1 kotak tahu besar jadi 18 potong, optional aja (jangan terlalu tebal dan jangan terlalu tipis ya)
  6. Masukkan tahu kedalam air hangat yang sudah berbumbu tadi dan pastikan semua tahu terendam
  7. Tutup panci berisi rendaman tahu tersebut dan diamkan selama 3-4 jam
  8. Setelah direndam selama 3-4 jam, buang air rendaman kemudian pindah ke wadah plastik lalu simpan dilemari es selama kurang lebih 5 jam.
  9. Setelah 5 jam dilemari es keluarkan dan siap untuk digoreng... Nikmat disajikan hangat

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Aneka Gorengan dan Camilan Unik Serba 1000 Rupiah untuk Dijual Selama Ramadan, Bikinnya Mudah dan Simple Banget Moms!

Baca Juga: Gak Baik untuk Kesehatan, Ini Lho Trik Ampuh untuk Berhenti Makan Gorengan Meski Rasanya Enak!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nasibah Azzahra