Menu

Kebiasaan Saat Mandi Ini Bisa Buat Kamu dalam Masalah Lho! Apa Saja Ya?

01 September 2020 13:00 WIB
Kebiasaan Saat Mandi Ini Bisa Buat Kamu dalam Masalah Lho! Apa Saja Ya?

Ilustrasi seorang wanita sedang mandi. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Mandi menjadi salah satu kegiatan yang kita tunggu-tunggu setelah berjam-jam di luar rumah, apalagi di tengah masa pandemik sepert ini, mandi menjadi alternatif untuk menjauhkan kita dari virus-virus yag menempel di tubuh ketika keluar rumah.

Namun, kamu tahu nggak sih bahwa ada beberapa kebiasaan ketika mandi yang bisa bikin kamu terkena masalah kulit? Nah, mau tahu kan kebiasaan apa saja yang bisa terjadi jika kamu terus melakukan kebiasaan ini. Yuk!

Mandi Terlalu Lama

Untuk kamu yang masih melakukan kebiasaan mandi lama-lama mulai sekarang harus dikurangi ya! Hal ini biasanya dilakukan oleh orang-orang yang mandi dengan menggunakan air hangat atau bahkan air yang masih panas. Namun, jika kamu melakukan ini terus menerus bisa memengaruhi kesehatan kulit kamu, lho, kulit tubuh kamu nanti bisa menjadi mudah kering dan juga gatal. Lebih baik sebelum terjadi kamu kurangi ya kebiasaan enggak baik tersebut!

Mandi dengan Air Hangat

Mandi air hangat memang terasa nikmat ketika cuaca sedang dingin, namun jika terlalu sering menggunakan air panas ketika mandi maka masalah kulit akan menjadi lebih sering menyerang kamu lho! Menurut seorang ahli kulit mengatakan bahwa orang yang sering mandi menggunakan air panas akan mengakibatkan sebum kulit menghilang secara alami dan kulit akan terasa kering karea enggak ada yang bisa melumasi permukaan kulit kamu.

Penggunaan Sabun yang Salah

Sabun mandi menjadi cara lain untuk membuat tubuh menjadi lebih segar dan wangi. Tetapi, ternyata penggunaan sabun mandi enggak bisa sembarangan! Karena jika kamu salah menggunakan sabun mandi maka akan membuat kulit menjadi iritasi, kering hingga alergi. Disarankan kamu menggunakan sabun mandi yang lembut dan memiliki kandungan baik untuk kulit kamu.

Gak Ganti Handuk

Kulit kita merupakan sasaran empuk untuk sarang jamur dan bakteri dan handuk basah bisa menjadi jembatan bagi jamur dan bakteri untuk pindah ke kulit kamu. Nah, jika kamu jarang mengganti atau menjemur handuk kamu maka jamur dan bakteri akan mudah berkembang biak. Lebih baik kamu mengganti handuk 2 hingga 3 kali dalam satu minggu. 

Baca Juga: Yakin Sudah Bersih? Ini 3 Bagian Tubuh Terkotor yang Sering Terlewatkan saat Mandi, Jangan Lupa Digosok hingga Bersih Ya!

Baca Juga: 5 Tips Seru Lakukan Tren Everything Shower, Momen Mandi Jadi Lebih Menyenangkan, Intip Yuk!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.