Menu

Mengidap Penyakit Tumor Kelenjar Getah Bening, Umi Pipik Mengaku Sudah Siapkan Kain Kafan

08 September 2020 16:00 WIB
Mengidap Penyakit Tumor Kelenjar Getah Bening, Umi Pipik Mengaku Sudah Siapkan Kain Kafan

Umi Pipik. (Instagram/@_ummi_pipik_)

HerStory, Jakarta —

Baru-baru nama Umi Pipik ramai menjadi perbincangan publik setelah diketahui bahwa dirinya mengidap penyakit tumor kelenjar getah bening. Hal tersebut ia katakan melalui akun youtube The Hermansyah A6

"Sempat ada kayak tumor kecil gitu, kelenjar getah bening di leher sama tulang ekor, jatuh di tangga," ungkap Umi Pipik. 

Umi Pipik mengidap penyakit tumor kelenjar getah bening sejak tiga tahun lalu, tetapi Umi Pipik sengaja menutupi penyakit yang diderita tersebut dari keluarga dan anak-anaknya.

"Kenapa saya menutupi itu semua karena biar saya yang tahu dan Allah yang memberikan sehat pasti dan saya yakin kalau Allah sudah kun fayakun menyehatkan pasti sehat," tuturnya.

Nggak hanya itu, ternyata istri Almarhum Ustadz Jefri Al Buchori ini mengatakan bahwa dirinya sudah menyiapkan kain pembungkus jenazah atau kain kafan. Umi Pipik mengaku bahwa ia menyiapkan kain kafan tersebut bukan karena dirinya divonis mengidap tumor kelenjar getah bening melainkan dirinya hanya mempersiapkan saja kain kafan tersebut untuk dirinya kelak. 

Semoga lekas sembuh ya, Umi Pipik!

Baca Juga: Oklin Fia Akur dengan Umi Pipik, Netter Duga Mau Dekati Abidzar: Fiks Jadi Ibu Mertua!

Baca Juga: Sebut Kemenangan Prabowo di Pemilu 2024 Akibat Cirang, Umi Pipik Minta Maaf: Sudah Ya, Jangan Saling Serang!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan