Menu

Resep MPASI Sup Merah untuk Anak Usia 1 Tahun ke Atas

22 Juni 2022 13:15 WIB
Resep MPASI Sup Merah untuk Anak Usia 1 Tahun ke Atas

Sup Merah MPASI (Sumber/Cookpad.com)

HerStory, Jakarta —

Pada masa pertumbuhan si kecil, pastinya moms harus menyajikan makanan yang sehat dan bergizi untuk bisa memenuhi asupan nutrisi si kecil. Terlebih pada saat anak berusia 1 tahun dan sedang mpasi. 

Salah satu menu mpasi untuk anak 1 tahu yakni sup merah. Sup merah direkomendasikan karena memiliki banyak gizi. Sup merah ini berisi daging ayam dan sayuran.

Berikut ini resep sup merah yang sehat untuk mpasi si kecil, selengkapnya dari Cookpad.com

Sup Merah

Bahan-bahan:

  • 50 gr makaroni direbus matang
  • 250 gr tomat merah
  • 100 gr dada ayam potong dadu
  • 2 buah sosis iris serong
  • 500 ml kaldu ayam
  • 100 gr mix vegetables
  • 3 sdm saos tomat
  • 1 sdm saos sambal (bisa diskip)
  • 2 batang daun bawang potong"
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula putih
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1/4 sdt pala bubuk
  • 1 sdt kaldu jamur

Cara membuat:

  1. Siapkan semua bahan yang diperlukan, blender tomat lalu saring rebus bersama kaldu ayam sampai mendidih. Masukkan daging ayam ke dalam rebusan tomat sampai berubah warna tambahkan saos tomat, saos sambal, garam, gula putih, merica, pala bubuk dan kaldu jamur aduk rata
  2. Masukkan mix vegetables dan sosis juga daun bawang aduk kembali kecilkan api biarkan mendidih dan bumbu meresap koreksi rasa jika sudah pas angkat
  3. Penyajian taruh makaroni rebus ke dalam piring lalu tuang sup merah diatasnya sajikan selagi hangat

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Sederhana dan Bisa Tambah Berat Badan, Ini 4 Resep MPASI Bergizi yang Mudah Dibuat! Moms Sudah Coba Belum?

Baca Juga: Pantas Laris Manis Jadi Menu MPASI! Ini 3 Manfaat Konsumsi Hati Ayam untuk Kesehatan Tubuh, Orangtua Juga Bisa Rasakan Khasiatnya Lho!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan