Menu

Waduh, Jebolan Indonesian Idol Ayla Zumela Tertangkap Polisi karena Kasus Penipuan

13 September 2020 15:10 WIB
Waduh, Jebolan Indonesian Idol Ayla Zumela Tertangkap Polisi karena Kasus Penipuan

Ayla Zumrlla sebagai kontesstan Indonesia idol, (Youtube/Oktaviano Destroyer)

HerStory, Tangerang —

Salah satu jebolan Indonesian Idol, Ayla Zumela memang sudah lama tak terlihat lagi di publik. Belum lama ini, muncul kembali berita tentangnya yang diduga melakukan kasus penipuan.

Kepolisian Sektor Percut Sei Tuan, Medan, Sumatera Utara menangkap Ayla Zumela terkait dugaan investasi bodong.

“Dia (Ayla Zumela) diamankan setelah mendapatkan laporan dari seorang membernya sebagai kasus dugaan penipuan dan penggelapan uang,” ucap Kapolsek Percut Sei Tuan AKP Ricky Pripurna Atmaja, Jumat (11/9/2020).

Penangkapan dilakukan karena korban bernama Herman Rumapea yang menjadi member  investasi miliki Ayla merasa ditipu dan dirugikan hingga Rp 120juta.

“Ada juga member lain yang melaporkan kasus tentang penipuan dan perampasan mobil di Polsek Medan Barat dan Polrestabes Medan,” ujarnya.

Dengan berbagai laporan yang ada, kepolisian masih melakukan penyelidikan dan mengamankan Ayla untuk mendalami kasus ini.

“ Iya, sudah diamankan (Ayla Zumela), setelah diperiksa kita lakukan penahanan terhadap yang bersangkutan. Saat ini kasusnya masih terus di dalami,” tutupnya.

Hingga sekarang belum ada kelanjutan terbaru dari Ayla Zumela dan pihak kepolisian.

Ayla Zumela merupakan mantan finalis Indonesian Idol 2012 yang waktu itu tidak mendapatkan juara dan menghilang dari dunia entertainment.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Felicia Setiawan

Artikel Pilihan