Menu

Kehilangan 3 Liter Darah saat Melahirkan Anak Kedua, Alice Norin Ungkap Kondisi Langka yang Dialaminya

14 September 2020 11:30 WIB
Kehilangan 3 Liter Darah saat Melahirkan Anak Kedua, Alice Norin Ungkap Kondisi Langka yang Dialaminya

Alice Norin (Instagram/alicenorin)

HerStory, Jakarta —

Aktris cantik Alice Norin tengah berbahagia. Pada Rabu (9/9/2020) ia melahirkan anak keduanya, Alana Naira Lawi. Kabar bahagia tersebut disebarkan melalui unggahan di instagram pribadinya.

Baru-baru ini, wanita berusia 33 tahun ini membagikan pengalaman saat melahirkan Alana. Ia mengatakan bahwa momen melahirkan tersebut dilalui dengan banyak rintangan karena ia mengidap Plasenta Previa.

"Mau sedikit sharing soal proses lahiran Alana yang buat aku pribadi super challenging, tapi alhamduillah lancar melewati tantangan di kehamilan yang kedua ini... I'm a Placenta Previa Totalis Accreta survivor," tulis Alice di instagram.

"Di awal kehamilan, aku didiagnosis mengalami kondisi placenta previa yang mengharuskan aku untuk konsultasi dengan beberapa dokter ahli. Setelah beberapa kali konsul, ternyata ada kondisi accreta juga, dimana kasus accreta ini jarang terjadi," lanjutnya.

Baca Juga: 3 Artis Wanita Tangguh yang Berhasil Hadapi Ganasnya Kanker, Terbaru ada Alice Norin!

Baca Juga: Alice Norin Idap Kanker Sarkoma, Sang Aktris Curhat Sempat Bingung Pilih Metode Penyembuhan: Semoga Gak Nyebar...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: