Menu

J-Hope BTS Resmi Riis Debut MV Single 'MORE', Sang Rapper Ungkap Makna Lagu Berkonsep Hip Hop Jadul, Ini Pesannya...

01 Juli 2022 13:44 WIB
J-Hope BTS Resmi Riis Debut MV Single 'MORE', Sang Rapper Ungkap Makna Lagu Berkonsep Hip Hop Jadul, Ini Pesannya...

JHope BTS

HerStory, Jakarta —

Salah satu rapper BTS, yakni J-Hope resmi merilis MV (Music Video) single-nya yang berjudul "MORE" pada, Jumat (01/07/2022) siang tadi pukul 01.00 KST.

Sebelumnya, jauh hari BIGHIT MUSIC sudah mengumumkan secara bertahap teaser dan foto konsep untuk single pra-rilis rapper BTS tersebut, yaitu pada 27 Juni 2022.

View this post on Instagram

A post shared by jhope (@uarmyhope)

J-Hope BTS meluncurkan single berjudul "More" 

Diketahui, "More" merupakan single pertama J-Hope.

Di foto untuk single pertama dari album bertajuk "Jack In The Box", pemilik nama Jung Ho-Seok muncul dengan penampilannya yang keluar dari karakter biasanya yang ceria, namun untuk single pertamanya dia tampil dengan khas seperti sosok Pierrot.

View this post on Instagram

A post shared by jhope (@uarmyhope)

Album "Jack In The Box" dikabarkan hanya dirilis dalam format digital melalui aplikasi Weverse Album.

Album Solo J-Hope terinspirasi dari harapannya di masa mendatang. Sedangkan, lagu "More" sendiri mendeskripsikan keinginan J-Hope untuk bisa menampilkan sesuatu yang unik dan menjadi ciri khas dirinya.

Berkonsep lagu hip hop jadul yang menggambarkan segala sesuatu yang terjadi di daam kotak termasuk hasrat dan ambisi yang membara di dalam serta api keserakahan.

Sebuah aspirasi J-Hope untuk menunjukkan berbagai sisi dirinya kepada dunia.

Sesuai dengan nama panggung miliknya, yakni J-Hope, terdapat makna yang mendalam, di mana ada harapan besar yang terkandung di balik nama panggungnya tersebut.

Dengan nama panggungnya tersebut pun, ia mengungkapkan bisa menjadi harapan positif buat semua orang terutama penggemarnya.

"My work makes me breathe, so I want MORE" tulis lirik single J-Hope.


"Aku menginginkannya, stadion dengan penggemarku, masih mengantongi semua piala dan Grammy juga. ketenaran, uang bukanlah segalanya, aku sudah tahu. pekerjaanku membuatku bernafas, jadi aku ingin LEBIH!"— j-hope ‘MORE mengutip dari akun Instagram @faktabtsina.

Music video-nya pun berkonsep di sebuah ruang kantor dengan kesibukan para karyawan yang sedang bekerja lalu berhenti mematung, seperti mannequin challenge.

Fakta J-Hope

J-Hope diketahui memang sudah cukup populer, dulu dikenal dengan Smile Hoya ketika masih menjadi bagian dari street dance bernama NEURON.

J-Hope memiliki posisi sebagai main dancer, rapper, dan sub vokalis. Namun, diketahui dirinya memiliki latar belakang yang berbeda dari dua rapper pada BTS, RM dan Suga memang sudah tertarik dengan musik hip hop atau rap, sedangkan J-Hope merupakan seorang dancer. 

Bahkan, pernah memenangkan underground dance battle. Hal itulah yang menjadikan J-Hope cukup populer di kalangan para dancer underground di daerah tempat tinggalnya, yakni Gwangju.

Baca Juga: Gak Perlu Ribet, Beauty Bisa Nonton Dokumenter BTS j-hope HOPE ON THE STREET di Prime Video, Intip Yuk Jadwal Tayangnya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Yolanda Bonnita

Artikel Pilihan