Menu

Gak Cuma Olahraga Saja! Ternyata Ini Lho 5 Faktor yang Paling Mempengaruhi Penurunan Berat Badan, Apa Saja Sih?

04 Juli 2022 13:45 WIB
Gak Cuma Olahraga Saja! Ternyata Ini Lho 5 Faktor yang Paling Mempengaruhi Penurunan Berat Badan, Apa Saja Sih?

Ilustrasi berat badan belum turun setelah melahirkan. (Freepik/jcomp)

HerStory, Jakarta —

Kondisi tubuh yang berbeda bisa menyebabkan pola diet setiap orang harus berbeda pula. Kondisi seperti inilah yang bisa menyebabkan penurunan berat badan tak secepat yang lain. Maka dari itu, kamu harus mengetahui alasan dan faktor dibaliknya.

Laman Healthline mencatat seenggaknya ada 5 faktor yang paling memengaruhi penurunan berat badan pejuang diet. Apa saja?

1. Jenis kelamin

Suka atau tak, jenis kelamin sangat berpengaruh terhadap proses penurunan berat badan. Sebab terdapat perbedaan signifikan terkait rasio lemak dan otot pada tubuh pria dan wanita.

Secara umum, pakar menyebut wanita membakar kalori 5-10 persen lebih lambat daripada lelaki. Inilah yang membuat wanita lebih sulit menurunkan berat badan dibandingkan lelaki.

2. Usia

Pengaruh usia terhadap penurunan berat badan cukup signifikan. Sebab semakin tua seseorang, komposisi lemak dan otot pun berubah.

Lansia di usia 70 tahun rata-rata memiliki massa otot yang lebih sedikit, membuat pembakaran kalori melambat dan penurunan berat badan pun lebih sulit.

Baca Juga: Anti Ngoyo! Ini 4 Tips Turunkan Berat Badan dengan Cepat dan Alami, Wajib Coba Tanpa Ngos-ngosan!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan