Menu

Resep Bubur Manado yang Lezat, Jadi Menu Sarapan Sehat

04 Juli 2022 22:00 WIB
Resep Bubur Manado yang Lezat, Jadi Menu Sarapan Sehat

Bubur Manado.(Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Bekasi —

Tinutuan atau bubur Manado merupakan salah satu menu sarapan yang menyehatkan. Ini karena memakai banyak campuran sayuran dan labu. Bubur Manado juga bisa disantap bersama sambal dan aneka lauk lezat seperti ayam, atau ikan.

Penasaran cara membuatnya seperti apa? Dikutip dari akun Instagram @dirakitchen, berikut resepnya:

Bahan-bahan:

  • 1,5 cup beras, cuci bersih
  • 500 gr labu kuning, kupas, potong dadu
  • 2 bonggol jagung, pipil
  • 2 ikat kangkung, petiki
  • 1 ikat kemangi, petiki
  • 2 sdm kaldu jamur
  • Garam secukupnya
  • 1 batang serai, geprek
  • 3 lembar daun salam

Bumbu halus:

  • 7 siung bawang putih
  • 12 butir bawang merah

Cara membuat:

1. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan serai dan daun salam, tambahkan air.

2. Masukkan beras, labu kuning, dan jagung, masak sampai beras pecah dan halus.

3. Tambahkan kaldu jamur dan garam, cek rasa.

4. Masukkan kangkung dan kemangi, masak sebentar, bubur manado siap disajikan.

Baca Juga: Yummy! Makan Siang Auto Nambah dengan Cumi Krispi Asam Manis, Maknyus Banget Moms, Yuk Simak Resepnya....

Baca Juga: Working Moms Merapat, Ini Resep Garlic Bread Roti Tawar Cuma Moda 4 Bahan, Cocok untuk Sarapan Sekeluarga!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.