Menu

Dianugerahkan Barbie Oleh Mattel, Butet Manurung Menginspirasi Anak Perempuan Wujudkan Mimpi: Takut Itu Berarti Impian Kita Worth It!

14 Juli 2022 21:05 WIB
Dianugerahkan Barbie Oleh Mattel, Butet Manurung Menginspirasi Anak Perempuan Wujudkan Mimpi: Takut Itu Berarti Impian Kita Worth It!

Penyerahan Barbie Role Model Butet Manurung oleh Brand Manager Mattel Southeast Asia, Dwanty Eka Putri kepada tim Sokola Institute.

HerStory, Jakarta —

Aktivis sosial yang berkecimpung pada dunia pendidikan, Saur Marlina Manurung atau yang dikenal dengan nama Butet Manurung mendapatkan apresiasi dari Mattel, perusahaan hiburan anak global dengan menganugerahkan Barbie Role Model 2022.

Boneka yang diberi nama Barbie One Of A Kind (OOAK) ini diberikan kepada Butet atas aksinya yang menginspirasi anak-anak perempuan Indonesia untuk berani mewujudkan mimpinya.

Rupanya, Butet sempat merasa ragu saat dirinya dikabarkan akan mendapat apresiasi dari Barbie.

Hal itu diungkapkan langsung saat dirinya melakukan konferensi pers penyerahan boneka Barbie melalui panggilan video, Kamis (14/07/2022).

"Waktu awalnya kaget dan enggak mau. Tapi teman saya meyakini saya kalau 'Kamu harus buktikan, kamu bukan boneka barbie yang putih, yang rambutnya panjang, matanya biru'. Saya waktu itu belum tahu boneka itu ada Barbie Role Model," ujar Butet Manurung melalui panggilan video dari Belanda.

Keraguan Butet itu dikarenakan ia merasa penampilannya berbeda dari tipikal boneka Barbie yang sering dijumpainya.

Namun, keraguannya itu pun memudar berkat dorongan orang-orang di sekitar yang ingin dirinya memberikan contoh untuk generasi muda.

Potret boneka Barbie Butet Manurung yang hanya ada satu di dunia itu terlihat mengenakan kain batik merah dan hitam dengan dipadukan kalung sebalik sumpah khas suku anak dalam di Jambi, tempat Butet mengabdikan dirinya sebagai pengajar.

Pada konferensi pers yang digelar, dilakukan pula penyerahan boneka Barbie One Of A Kind (OOAK) yang diserahkan oleh Brand Manager Mattel Southeast Asia, Dwanty Eka Putri kepada perwakilan Tim Sokola Institute.

Dalam kesempatan itu pula, tim Sokola Institute mengungkapkan rasa kagumnya kepada sosok Butet Manurung yang mewakili tradisional khas Indonesia dalam sebuah boneka Barbie.

"Kak Butet Manurung yang masuk keluar hutan, Kak Butet menonjolkan ketradisionalan, etniknya, dengan bajunya. Bangga aja gitu," ungkap tim Sokola Institute.

Melalui apresiasi ini, Butet yang merupakan co-founder Sokola Rimba berharap agar hal tersebut bisa menjadi contoh bagi anak perempuan, khususnya di Indonesia agar tetap yakin dan semangat untuk mewujudkan apa pun yang dicita-citakan.

"Anak-anak semua punya cita-cita dan mudah-mudahan lewat Barbie Role Model ini, boneka saya yang walaupun cuma satu tapi yang dijual inspirasinya gitu ya," tutur Butet Manurung.

"Pokoknya para orang tua itu lebih supportif, lebih positif kalaupun anak-anaknya takut, malu, atau tidak sesuai dengan yang dia inginkan, semoga bisa lebih mendukung lah, jangan jadikan anaknya menjadi versinya dia gitu. Bukan jadi versi orang tuanya, tapi versi diri anak sendiri. Kalau takut itu berarti apa yang kita perjuangkan itu worth it, itu berarti bernilai besar bagi diri kita dan orang sekitar," pungkasnya.

Baca Juga: Sukses di Box Office hingga Pamornya Makin Naik Gegara Perankan Barbie, Ternyata Segini Lho Bayaran Margot Robbie, Jangan Kaget!

Baca Juga: Super Gemas! Intip Deretan Brand Kecantikan yang Berkolaborasi dengan Barbie, Ada yang Kamu Punya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Egi Apriyanti

Artikel Pilihan