Menu

9 Alasan Mengapa Bertengkar Justru Memperkuat Hubungan, Percaya Enggak?

22 September 2020 19:00 WIB
9 Alasan Mengapa Bertengkar Justru Memperkuat Hubungan, Percaya Enggak?

Ilustrasi pasangan yang sedang bertengkar (KataHappyHouse/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Hubungan asmara enggak selalu berjalan mulus, tentu selalu ada pertengkaran di dalamnya. Pertengkaran dalam suatu hubungan seakan menjadi hal wajar dan kerap dilakukan oleh setiap pasangan. Biasanya, pertengkaran terjadi lantaran adanya kesalahpahaman. Tapi Beauty, tahu enggak sih kalau bertengkar dengan pasangan justru bisa mmeperkuat hubungan, lho.

Lewat bertengkar, kamu dan pasangan bisa menyamakan pemahama satu samal lain. Lewat bertengkar, kamu juga diuji untuk mempertahankan hubungan. Hal ini juga berlaku bagi kamu yang sudah memiliki status sebagai istri dalam hubungan pernikahan.

Dalam sebuah penelitian yang dilakukan di Florida State dalam Science Daily menemukan kalau, pasangan yang secara terbuka mampu menunjukkan amarah atau emosinya selama adu pendapat dengan pasangan di awal pernikahan, justru memiliki potensi kalau hubungan pernikahannya itu jauh lebih bahagia di masa depan.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: