Menu

Mengapa Kulit Miss V Gelap? Ternyata Ini Sebabnya Moms

22 Juli 2022 15:20 WIB
Mengapa Kulit Miss V Gelap? Ternyata Ini Sebabnya Moms

Ilustrasi organ reproduksi wanita. (Unsplash Jen Theodore)

HerStory, Jakarta —

Pernah gak Moms bertanya-tanya mengapa kulit Miss V gelap ketimbang pada bagian tubuh lainnya? Padahal kulit area tersebut tertutup, ya Moms.

Kira-kira apa ya Moms penyebabnya? Langsung aja yuk Moms simak penjelasan berikut ini!

Nah, Seksolog dan urolog Rena Malik punya jawaban untuk pertanyaan itu. Ahli urologi dari Universitas Maryland, Baltimore, Amerika Serikat, itu menjelaskan terdapat perbedaan gen dan sifat-sifat khusus yang membuat setiap orang unik.

Menurutnya, perbedaan warna kulit miss V atau organ genital lainnya dengan bagian tubuh lainnya merupakan hal wajar.

“Memiliki kulit genital yang lebih gelap itu cukup normal. Sebenarnya itu terjadi pada setiap orang,” katanya, seperti dikutip laman Daily Star.

Rena menuturkan biasanya warna kulit organ genital menjadi lebih gelap secara bertahap.

“… dan cenderung menjadi lebih gelap seiring penuaan,” tuturnya.

Namun, ada dua faktor khusus yang juga menyebabkan perbedaan warna kulit miss V. Faktor pertama ialah hormon dan testosteron pada laki-laki.

Testosteron memiliki efek pada melanosit atau sel yang memproduksi melanin dan menentukan warna. Rena menyebut tubuh melewati sejumlah proses yang melibatkan perubahan hormon, seperti pubertas dan kehamilan.

Adapun faktor kedua ialah berbagai aktivitas yang menyebabkan gesekan, antara lain, kontak seksual maupun mencabut rambut kemaluan (waxing).

“Ini sepenuhnya normal. Jika Anda mau mencegah kulit menjadi lebih gelap di area genital, Anda bisa mencoba menghindari gesekan,” sarannya.

Baca Juga: Waspada! Waxing Miss V Sampai Gundul Lagi jadi Tren Manjakan Suami, Dosa Gak Sih Menurut Islam?

Baca Juga: Eitsss, Waspada! Suami Baru Orgasme Setelah 30 Menit? Ini Cara Agar Miss V Gak Lecet, Catat Baik-baik Ya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.