Ilustrasi makanan untuk kesehatan ginjal. (Hello Sehat)
Menjalankan pola hidup yang gak sehat bisa saja memicu kerusakan organ dalam tubuh lho. Misalnya, makan makanan yang kurang nutrisi, atau kebiasaan buruk lainnya.
Nah, salah satu kerusakan itu pun adalah gagal ginjal. Gagal ginjal adalah salah satu kondisi yang wajib disikapi secara serius. Mengenali penyebab gagal ginjal kronis dapat menjadi langkah awal yang efektif, agar dapat memberikan penanganan secepatnya.
Gagal ginjal kronis sendiri merupakan kondisi ketika fungsi ginjal menurun bertahap akibat kerusakan jaringan ginjal yang dialami dalam waktu tertentu. Jika tidak lekas ditangani, kerusakan jaringan akan semakin parah, dan bisa membawa seseorang ke permasalahan yang lebih serius.
Beberapa gejala yang bisa muncul antara lain adalah tekanan darah yang tinggi dan tidak terkendali, kemudian terjadinya bengkak di bagian kaki dan pergelangannya, buang air kecil yang volumenya berkurang, dan munculnya darah di dalam urine yang keluar.
Berikut adalah penyebab gagal ginjal kronis, diantaranya:
- Memiliki penyakit asam urat
- Menderita penyakit pembuluh darah ginjal
- Gagal ginjal akut yang tidak segera diatasi
- Gangguan saluran urine berkepanjangan
- Infeksi ginjal berulang kali
- Mengalami nefritis interstitial
- Hipertensi atau darah tinggi
- Diabetes
- Penggunaan obat dengan efek samping pada ginjal dalam jangka panjang
- Lupus nefritis
- Penyakit ginjal polikistik
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel: