Menu

Unjuk Bakat Terbaru di Serial 'Yang Hilang dalam Cinta', Simak Perjalanan Karier Sheila Dara di Industri Perfilman

02 Agustus 2022 20:20 WIB
Unjuk Bakat Terbaru di Serial 'Yang Hilang dalam Cinta', Simak Perjalanan Karier Sheila Dara di Industri Perfilman

Sheila Dara

HerStory, Jakarta —

Aktris cantik Sheila Dara semakin bersinar di kancah industri perfilman. Perempuan kelahiran 1992 itu memang diketahui telah terjun ke dunia hiburan sejak tahun 2000.

Pemilik nama lengkap Sheila Dara Aisha itu pertama kali berakting, yakni pada film 'Bidadari' tahun 2001 dan beradu akting dengan Marshanda dan Cecep Reza.

Tak hanya berbakat di dunia akting, istri Vidi Aldiano ini juga memiliki suara yang ciri khas. Pada tahun 2008, Sheila kembali terjun ke dunia musik, saat itu dirinya direkrut oleh Dewiq dalam sebuah audisi dan membawakan single berjudul 'Cinta Terlarang'.

Pada tahun 2012, Sheila pun kembali mulai berakting dan membintangi sejumlah judul FTV dan iklan.

Kesuksesan Sheila Dara di industri film saat ini pun tak luput dari film yang membesarkan namanya, yakni 'Nanti Kita Cerita tentang Hari Ini' tahun 2020 lalu.

Saat itu, Sheila menjadi pemeran utama dan beradu akting dengan bintang ternama, di antaranya Rio Dewanto, Rachel Amanda, Donny Damara, dan Ardhito Pramono.

Film tersebut pun laris dan diminati banyak orang hingga tembus jumlah sebanyak 2.256.908 penonton. Kemudian, aktris Sheila Dara pun hingga saat ini semakin banyak dikenal khalayak luas dan diakui bakat aktingnya yang memukau.

Terbaru, Sheila Dara tengah membintangi serial yang berjudul 'Yang Hilang dalam Cinta' (2022).

Sheila kembali menjadi pemeran utamanya dan beradu akting dengan Dion Wiyoko (Satria) dan Reza Rahardian (Rendra).

Serial web 'Yang Hilang dalam Cinta' tayang perdana pada 30 Juli 2022 dan dapat ditonton melalui Disney+ Hotstar.

Baca Juga: Vidi Aldiano Unggah Perayaan Ulang Tahunnya, Sosok Sheila Dara Justru Jadi Sorotan, Kenapa Ya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Yolanda Bonnita