Al Ghazali, El Rumi, Dul Jaelani. (Instagram/@elelrumi)
Belum lama ini, El Rumi anak Maia Estianty mengadakan acara bincang-bincang pada kanal KUY Entertainment.
Ia turut membicarakan kehidupannya termasuk para saudaranya.
Mengejutkan, anak kedua Ahmad Dhani itu memberikan topik yang cukup menarik perhatian netter. Ia menguak aib sang kakak, Al Ghazali semasa kecil.
Ia kala itu bercerita bahwa karena sang ayah yang memiliki rambut panjang, anak-anaknya juga ikut mengikuti jejak sang kepala keluarga.
"Ayah tuh kan gondrong, anak ayah tuh digondrongin semua," ungkap El dilansir dari YouTube KUY pada Senin (15/8/2022).
Lantas El ternyata memiliki cerita menarik terkait hal itu. Al, anak tertua pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty ternyata pernah kutuan lantara ditularkan oleh sang babysitter.
"Fun fact ini, Al tuh dulu punya Mbak terus Mbak-nya tuh kutuan. Tapi, cuma dia yang kena kutuan," cerita El.
Akhirnya, Al pun terpaksa mencukur habis semua rambutnya agar tak menularkan kepada yang lain.
"Makanya dia botak sendiri," ujar El.
Untuknya, El dan Dul tak merasakan hal yang sama karena dipegang oleh babysitter yang berbeda.
"Jadi, Mbak kalian itu satu orang satu gitu ya? Nah Mbak-nya Al itu kutuan," kata Enzy Storia.
Sontak saja cerita masa kecil ketiga putra Maia Estianty itu menuai sorotan netter.
"Untung kutuan," tulis netizen,
"Al Botak tapi wow banget," sahut netizen lain,
"Iya lucu dan ganteng," komentar yang lainnya.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel: