Sherine Pranata, Category Development Senior Lead Tokopedia (Istimewa)
E-commerce terbesar di Indonesia, Tokopedia, menghadirkan program Tokopedia Cantik Fest yang diadakan setiap bulan dari tanggal 1 sampai 8. Tokopedia Cantik Fest menjadi rumah bagi lebih dari 500 brand yang dikurasi khusus untuk kebutuhan perempuan, yang juga memberikan promo-promo menarik.
Acara tersebut merupakan wujud dari upaya Tokopedia untuk membantu pelaku UMKM agar dapat mengembangkan bisnis mereka.
“Sesuai dengan misi Tokopedia untuk mendorong pemerataan ekonomi secara digital di Indonesia, Tokopedia selalu menyediakan panggung seluas-luasnya kepada pegiat usaha terutama UMKM, untuk turut menyediakan berbagai kebutuhan seluruh masyarakat Indonesia.” ujar Sherine Pranata selaku Category Development Senior Lead Tokopedia dalam keterangan tertulis, Senin (15/08/22).
Pelaku usaha lokal yang telah berkontribusi dan berhasil memanfaatkan Tokopedia yakni, Duvaderm dan Guele. Kedua UMKM tersebut membagikan pengalaman dan kiat sukses mereka dalam menjalankan bisnis online.
Duvaderm merupakan sebuah merek perawatan wajah lokal yang memproduksi berbagai produk inovatif berkualitas tinggi dengan bahan baku terbaik.
Didirikan pada akhir tahun 2019, tidak lama setelah peluncuran produk, badai pandemi menerpa Duvaderm. Melihat adanya kesempatan untuk memasarkan produk secara online, Duvaderm memutuskan untuk membuka Official Store di Tokopedia.
Untuk lebih mengembangkan bisnis tersebut, Jeslin Hamdani menjelaskan pihaknya turut menghadirkan sejumlah inovasi dan kolaborasi, salah satunya dengan Hans Danials. Di mana produk ini diluncurkan secara eksklusif di Tokopedia Cantik Fest dan berhasil menjual 1000+ produk di minggu peluncuran.
“Kami sangat terbantu dengan adanya platform Tokopedia untuk membantu bisnis kami. Sebagai contoh pada saat exclusive launch Duvaderm x Hans Danials di Tokopedia Cantik Fest, kami tidak menjumpai masalah di sisi platform, alhasil para konsumen kami bisa berbelanja dengan nyaman.” kata Direktur Duvaderm,Jeslin Hamdani.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.