Menu

Hobi Nyemil Tapi Punya Diabetes? Tenang... Ini Dia 4 Camilan Sehat untuk Diabetesi

16 Agustus 2022 09:33 WIB
Hobi Nyemil Tapi Punya Diabetes? Tenang... Ini Dia 4 Camilan Sehat untuk Diabetesi

Anggur beku. (Shutterstock/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Seseorang yang didiagnosis mengidap diabetes gak bisa makan sembarangan Moms. Ini karena ada beberapa makanan yang memiliki indeks glikemik atau kadar gula yang tinggi sehingga bisa memengaruhi gula darah dalam tubuh.

Untuk menghindari hal tersebut, penderita diabetes sebisa mungkin harus menghindari makanan, minuman, dan camilan manis. Akan tetapi ada beberapa camilan manis yang aman dikonsumsi penderita diabetes, antara lain:

1. Cokelat hitam

Coklat hitam bisa menjadi pilihan camilan manis yang cocok bagi penderita diabetes. Pasalnya, cokelat hitam kaya akan flavonoid yang bagus untuk menjaga kadar insulin dan mengurangi risiko masalah jantung.

2. Chia puding

Puding ini memiliki bahan yang sangat sederhana, yaitu susu, biji chia, dan sedikit madu. Biji chia terkenal penuh kandungan nutrisi, seperti serat, protein, dan lemak omega 3.

3. Anggur

Seperti kebanyakan buah, anggur memiliki segudang manfaat. Anggur tinggi akan serat dan antioksidan yang cocok untuk penderita diabetes. Kandungan antioksidan anggur ampuh untuk mengurangi stres dan menjaga tubuh dari komplikasi.

Baca Juga: Penderita Diabetes Bahagia, Ini Rekomendasi Es Krim yang Bisa Disantap Tanpa Takut Gula Darah Naik, Rendah Karbohidrat Juga Lho!

Baca Juga: Diabetes Minggat, Ternyata Jahe Bisa Jadi Obat Mujarab Hempas Penyakit Kronis! Gimana Sih Cara Konsumsinya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.