Menu

Jangan Kaget! Ini 6 Manfaat Kalau Kamu Bersihkan Lidah Secara Rutin, Nomer 5 Wow Banget!

19 Agustus 2022 08:25 WIB
Jangan Kaget! Ini 6 Manfaat Kalau Kamu Bersihkan Lidah Secara Rutin, Nomer 5 Wow Banget!

Ilustrasi kanker lidah. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Beauty tahu gak sih ternyata bukan hanya kesehatan gigi saja yang harus dijaga dengan maksimal lho! Kebersihan mulut khususnya lidah juga harus mulai kamu perhatikan.

Banyak dari kita yang masih meremehkan kebersihan dari lidah kita sendiri. Padahal, lidah kita merupakan salah satu indikator dari kebersihan area mulut kita.

Selain dapat membuat napas kita menjadi bau, lidah yang jarang dibersihkan juga memberikan banyak dampak negatif seperti penumpukan bakteri dan sel mati di permukaan lidah akibat sisa makanan.

Ketika kalian membersihkan lidah, akan berdampak pada kesehatan kalian dan memberikan banyak manfaat yang mungkin jarang atau belum kalian ketahui. 

Apa saja sih manfaat membersihkan lidah bagi kita?

Dirangkum dari situs Healthshots, berikut adalah manfaat-manfaat yang bisa kalian dapatkan ketika kalian membersihkan lidah:

1.Indera Perasa Kalian Menjadi Lebih Peka

Manfaat pertama yang kalian dapat ketika kalian membersihkan lidah adalah dapat membuat Indera perasa kalian menjadi lebih peka.

Membersihkan lidah kalian sebanyak dua kali setiap harinya dapat meningkatkan indera perasa kalian. 

Menjaga kebersihan lidah secara teratur dapat menghilangkan sel-sel mati dan zat yang tak diinginkan serta menjaga langit-langit mulut kalian tetap segar, sehingga kalian dapat membedakan rasa pahit, manis, asin, dan asam jauh lebih baiks.

2.Menghilangkan Bakteri

Manfaat berikutnya yang kalian dapat ketika kalian membersihkan lidah adalah dapat menghilangkan bakteri di area mulut.

Bakteri adalah sumber dari banyak masalah kesehatan mulut kalian seperti kerusakan gigi dan bau mulut.

Membersihkan lidah dapat membantu kalian untuk menjaga keseimbangan bakteri baik yang berada pada mulut kalian serta membersihkan sisa-sisa makanan dan sel-sel mati yang menumpuk di mulut kalian.

Baca Juga: Ajak Masyarakat Tingkatkan Kebersihan Mulut, LISTERINE Jadi Pilihan Cocok dan Aman untuk Ibu Hamil

Baca Juga: Jangan Sampai Nyesal! Ini 5 Hal yang Wajib Diperhatikan Sebelum Pasang Veneer Gigi, Tiati Bernasib Melas Gegara Malas!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan