Menu

Dukung Sustainable Living, Re.juve Terapkan Gerakan Nol Sampah!

05 Oktober 2020 16:35 WIB
Dukung Sustainable Living, Re.juve Terapkan Gerakan Nol Sampah!

Richard Anthony, CEO dan Presiden Direktur Re.juve. (Re.juve/Edited by HerStory)

HerStory, Tangerang —

Re Juve merupakan produk cold-pressed juice yang menjadi pelopor jus ultra-premium di Indonesia. Baru-baru ini Re.juve meluncurkan kampanye Re.juve Cares yang dilakukan secara virtual. Kampanye ini dilakukan dalam upaya perusahaan untuk memberikan manfaat bagi tubuh, bumi, dan masyarakat serta menjadi bentuk dukungan terhadap gaya hidup berkelanjutan di masa pandemi ini. Re.juve Cares ini dibagi menjadi tiga pilar yaitu #GoodforYou, #GoodforEarth, #GoodforSociety.

“Pandemi Covid-19 memaksa kita untuk beradaptasi dan mulai menerapkan pola-pola hidup yang baru. Ada kebiasaan yang baik dan patut dipertahankan bahkan setelah nanti pandemi selesai, tetapi ada juga yang sering luput dari perhatian namun ternyata kurang baik bagi tubuh ataupun lingkungan,” jelas CEO dan Presiden Direktur Re.juve, Richard Anthony melalui virtual pada Senin (5/10/2020)

Kampanye Re.juve ini menunjukkan kepeduliannya terhadap sampah dengan menerapkan gerakan nol sampah (towards zero-waste). Gerakan ini dilakukan karena permasalahan sampah khususnya daerah Jakarta masih sangat memprihatinkan dan membuat khawatir. 

Memang sudah banyak kampanye-kampanye yang mengajak diet plastik, tetapi kesadaran masyarakat yang masih minim sehingga permasalahan sampah ini terus berlanjut.

Diketahui bahwa sampah organik di Jakarta mencapai 60 persen atau lebih tinggi dibandingkan dengan sampah nonorganik.

Re.juve yang juga menggunakan buah dan sayuran sebagai produk utamanya tak bisa membantah bahwa sampah organik juga dihasilkan olehnya dalam jumlah yang cukup besar. Hal inilah yang membuat mereka mencoba agar sampah organik tersebut enggak hanya menjadi sampah yang enggak berguna.

Baca Juga: Pertama di Indonesia, Re.juve Hadirkan Re.Fresh Usung Konsep True Smoothies Bar di Bintaro Exchange 2, Tertatik Coba Gak?

Baca Juga: Dapat Sertifikasi ISO 22000:2018 Pertama di Indonesia, Gimana Sih Cara Olah Buah Premium dengan Cold-Pressed Facility Re.juve?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan