Menu

Mengakhiri 8 tahun Perjalanan MAMPU dalam Meningkatkan Akses Perempuan Miskin di Indonesia

06 Oktober 2020 12:00 WIB
Mengakhiri 8 tahun Perjalanan MAMPU dalam Meningkatkan Akses Perempuan Miskin di Indonesia

Program MAMPU (Twitter/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Kemitraan Australia-Indonesia untuk Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan menandai tahun terakhirnya dengan menggabungkan berbagai pencapaian. Rangkaian pencapaian ini termasuk membantu memberdayakan lebih dari 70.000 perempuan melalui keterlibatan mereka di lebih dari 3.500 kelompok lokal di 27 provinsi di Indonesia. 

Sebagai inisiatif bersama dari Pemerintah Australia (DFAT - The Australian Department of Foreign Affairs and Trade) dan Pemerintah Indonesia (BAPPENAS), MAMPU mendukung Pemerintah Indonesia untuk mencapai tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) dengan membangun kepemimpinan dan pemberdayaan perempuan untuk meningkatkan akses mereka terhadap layanan penting dan program Pemerintah. 

“Tahun ini menandai selesainya Program MAMPU dengan banyak capaian dan perubahan yang telah diraih baik di tingkat komunitas, daerah, maupun nasional. Hasilnya telah membawa perubahan positif sekaligus memberikan pengalaman dan pembelajaran yang mempengaruhi kapasitas, suara dan pengaruh perempuan, serta akses mereka ke layanan Pemerintah yang semakin baik," ungkap Kate Shanahan, Team Leader MAMPU dalam konferensi pers, Senin (5/10/2020).

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: