Menu

Mengakhiri 8 tahun Perjalanan MAMPU dalam Meningkatkan Akses Perempuan Miskin di Indonesia

06 Oktober 2020 12:00 WIB
Mengakhiri 8 tahun Perjalanan MAMPU dalam Meningkatkan Akses Perempuan Miskin di Indonesia

Program MAMPU (Twitter/Edited By HerStory)

Perempuan di Indonesia, khususnya perempuan miskin masih mengalami ketertinggalan diberbagai bidang pembangunan, terutama di bidang partisipasi ekonomi dan pemberdayaan politik. Menurut data UNDP tahun 2018 menunjukkan Indonesia menduduki peringkat 103 dari 162 negara dalam Indeks Ketidaksetaraan Gender. Perempuan miskin tidak memiliki cukup akses dan sumber daya untuk dapat menjangkau berbagai program Pemerintah.

MAMPU bekerja sama dengan jaringan organisasi Mitra untuk meningkatkan akses perempuan miskin di Indonesia kepada layanan dan program pemerintah yang penting dalam mencapai kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan.

Dalam kurun waktu 2012 - 2020 Program MAMPU telah mencatat sejumlah pencapaian yang penting, termasuk bukti yang menghubungkan pekerjaan Mitra MAMPU dengan 700 kebijakan di tingkat lokal hingga nasional, yang terkait langsung dengan tujuh dari  sembilan Agenda Aksi Kolektif MAMPU. 

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan