Menu

Ratu Elizabeth II Dimakamkan, Tangisan Princess Charlotte dan Meghan Markle Dibandingkan: Air Mata Kebahagiaan!

20 September 2022 18:40 WIB
Ratu Elizabeth II Dimakamkan, Tangisan Princess Charlotte dan Meghan Markle Dibandingkan: Air Mata Kebahagiaan!

Meghan Markle. (Express/Edited by HerStory)

HerStory, Depok —

Prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II telah digelar pada Senin (19/9) waktu setempat. Diketahui, sang Ratu mengembuskan napas terakhirnya di usia ke-96 pada 8 September lalu. Jenazah Ratu Elizabeth II dimakamkan bersama jasad suaminya, Edinburgh Philip Mountbatten di Kapel St George, Windsor, Inggris.

Duka dan air mata selama proses pemakaman terus terlihat sepanjang acara. Selain Raja Charles III, putri dari Pangeran William dan Kate Middleton yakni Princess Charlotte juga terlihat menangis.

Dalam kesempatan itu, Princess Charlotte mengenakan busana serba hitam. Ia menambahkan aksesori bros berbentuk tapal kuda di bagian dada. Bros ini sengaja digunakan untuk mengenang mendiang nenek buyutnya yang dikenal menyukai kuda.

Princess Charlotte menangis terisak. Kate Middleton nampak berusaha menenangkan putrinya. Air mata sang putri sontak membuat publik bersimpati.

Berbeda dengan Princess Charlotte, tangisan Meghan Markle justru tanggapan sinis. Air mata istri Pangeran Harry itu dianggap palsu. Turut mengenakan busana serba hitam, Meghan terlihat menggandeng tangan Pangeran Harry.

"Dan academy awards diberikan untuk....Meghan Markle," cuit pemilik akun @lit***et. "Mungkin dia satu-satunya orang yang menangis, jadi itu adalah air mata kebahagiaan," balas akun @fus***io.

Baca Juga: Sssttt Jangan Bilang-bilang Ya! Ini Lho Moms Resep Panjang Umur Ratu Elizabeth II, Mau Coba Gak?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.