Menu

Yuk Bersepeda Lebih Positif Sambil Berdonasi Lewat 'Bike For Hope'

21 Oktober 2020 12:50 WIB
Yuk Bersepeda Lebih Positif Sambil Berdonasi Lewat 'Bike For Hope'

Press Conference 'Bike for Hope' (pressrealase/bikeforhope)

HerStory, Jakarta —

Di masa pandemi seperti saat ini, aktivitas bersepeda ternyata mampu meningkatkan antusiasme tinggi para masyarakat. Tak hanya sekedar bersepeda, nyatanya kegiatan bersepeda juga mampu menjadi aktivitas yang lebih positif lho yaitu sambil berdonasi lewat Bike for Hope.

Bike for Hope merupakan kegiatan kolaborasi antara Industrial Tourism World dan Yayasan Dunia Kasih Harapan (Hope) yang menyelenggarakan aktivitas bersepeda secara virtual bagi pengendara sepeda dalam rangka memperingati Hari Amal Sedunia. 

Tujuan utama dari acara Bike for Hope ini yaitu berdonasi untuk para pekerja seni yang terkena dampak Covid-19. Acara tersebut akan dimulai pada 20 Oktober 2020 yang bertepatan dengan anniversary Yayasan Dunia Kasih Harapan (HOPE) yang dipimpin oleh Wulan Guritno, Amanda Soekasah, dan Jannah Soekasah Joesoef. 

Salah satu pendiri Yayasan Hope, Jannah Soekasah Joesoef, menyampaikan bahwa peserta yang mendaftarkan diri di acara Bike for Hope secara otomatis sudah ikut berdonasi. Dana yang terkumpul akan disumbangkan melalui FFI (Festival Film Indonesia) dan di serahkan langsung secara simbolis saat malam nominasi atau malam puncak kepada crew film berjasa yang terimbas pandemic Covid-19. 

Tak hanya itu, peserta juga dapat berdonasi secara live saat Live Instagram yang akan diadakan setiap minggu nya selama kegiatan Bike for Hope berlangsung yaitu sampai 30 November. 

"Apabila ingin menambahkan donasi juga bisa dilakukan secara langsung saat Live Instagram yang akan diadakan setiap pekan selama kegiatan "Bike for Hope" berlangsung," ungkap Jannah Soekasah Joesoef salah satu pendiri Yayasan Hope, pada konferensi pers virtual "Bike for Hope" , Selasa (20/10/2020). 

Live Instagram tersebut akan dilakukan pada jam 17.00 – 18.00 setiap weekend dan jam 19.00 – 20.00 setiap weekday di Instagram gelangharapan, wulanguritno, dan bookmyshowid. 

Selain dapat melakukan live donasi, peserta juga dapat mendengarkan obrolan santai seputar bersepeda dengan para selebriti diantaranya Chicco Jerikho, Nirina Zubir, Kelly Tandiono, Sigi Wimala, Richo Kyle, Dimas Beck, dan Ibnu Jamil.

BookMyShow, Industrial Tourism World, dan Yayasan Dunia Kasih Harapan (HOPE) berharap acara virtual “Bike for Hope” ini dapat menjadi aktivitas yang menghibur masyarakat dan komunitas pesepeda di Indonesia untuk tetap positif, semangat dan optimis dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.