Menu

Bukan Hanya Memberikan Rasa Nyaman, 5 Manfaat Berpelukan dengan Pasangan, Coba Deh!

17 Oktober 2022 19:30 WIB
Bukan Hanya Memberikan Rasa Nyaman, 5 Manfaat Berpelukan dengan Pasangan, Coba Deh!

Pasangan yang sedang berpelukan. (Unsplash/Candice Picard)

HerStory, Jakarta —

Berpelukan atau cuddling memang bisa memberikan rasa nyaman dan hangat antara satu sama lain. Sebab itu, pelukan menjadi salah satu kontak fisik yang banyak disukai pasangan.

Mengutip Wellandgood, Spesialis Pengobatan Holistik, Eudene Harry, MD mengungkapkan bahwa berpelukan akan memberikan kesehatan bagi tubuh.

Di samping itu, seorang psikoterapis, Dana Dorfman, PhD mengatakan, pelukan akan meningkatkan produksi hormon oksitosin dan neurotransmiter yang memberikan dampak positif bagi orang yang melakukannya.

Selain itu, berpelukan juga memberikan banyak manfaat lainnya bagi seseorang, simak berikut ini.

1. Meningkatkan kualitas tidur

Berpelukan dapat membantu meningkatkan kualitas tidur. Pelepasan oksitosin dari berpelukan akan melawan kortisol yang menyebabkan seseorang menjadi stres. Berpelukan juga akan membuat relaksasi pada seseorang sehingga menimbulkan rasa aman dan nyaman saat tidur. Dengan begitu tidur yang dilakukan menjadi lebih berkualitas.

2. Menurunkan stres

Berpelukan akan sangat membantu seseorang yang mengalami stres. Oksitosin dan serotonin atau hormon bahagia dari berpelukan akan meningkatkan perasaan bahagia. Oleh karena itu, ketika mengalami stres dapat dihilangkan dengan berpelukan.

3. Meningkatkan fungsi pencernaan

Rupanya, berpelukan dapat memberikan dampak baik bagi pencernaan seseorang. Serotonin yang tercipta dari berpelukan akan membantu kemampuan tubuh untuk mencerna dan mengolah makanan.

Menurut Dr. Dorfman, serotonin yang dilepaskan ke aliran darah akan berdampak pada seluruh organ tubuh termasuk usus. Hal ini yang berpengaruh terhadap pencernaan seseorang. Berpelukan juga akan mengurangi gangguan pencernaan.

4. Mengurangi rasa sakit

Berpelukan membantu mengurangi rasa sakit pada seseorang. Hal ini karena sinyal rasa sakit akan terhalang dengan oksitosin yang dihasilkan dari berpelukan. Penelitian mengungkapkan oksitosin dipercaya sebagai penangkal rasa sakit fisik dan emosional.

5. Meningkatkan imunitas tubuh

Serotonin akan memberikan kesehatan pada usus yang berpengaruh juga pada sistem kekebalan atau imunitas tubuh. Imunitas sendiri nantinya akan meningkat ketika serotonin dilepaskan. Hal ini akan membantu melawan berbagai penyakit, mengurangi peradangan sehingga tubuh tetap sehat.

Meski demikian berpelukan bukan berarti sebagai obat dari berbagai penyakit. Hal ini karena berpelukan dapat memberikan manfaat baik bagi tubuh. Oleh karena itu, ketika mengalami sakit, seseorang harus tetap melakukan pengecekan dari dokter untuk mendapat penanganan lebih lanjut.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan