Menu

20 Nama Bayi Laki-laki Kembar Bahasa Jepang, Maknanya Dalem Banget Moms!

19 Oktober 2022 08:25 WIB
20 Nama Bayi Laki-laki Kembar Bahasa Jepang, Maknanya Dalem Banget Moms!

Foto bayi kembar. (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Memiliki bayi kembar adalah dambaan banyak orang. Selain mengurusi barang-barang si kecil yang begitu lucu, salah satu hal yang memerlukan perhatian ekstra adalah pemberian nama untuk si kecil.

Apabila Moms masih bingung untuk memberikan nama si kecil, mungkin beberapa nama bayi laki-laki dari bahasa Jepang ini bisa dijadikan referensi.

Konon, bahasa Jepang memiliki makna dan filosofi yang baik untuk dijadikan sebuah nama.

Penasaran gak ada apa saja? Yuk simak ulasannya!

1. Arata dan Akira: Di mana Arata berarti awalan yang baru dan Akira adalah anak yang baik hati dan cerdas

2. Akeno dan Akio: Di mana Akeno adalah anak yang bersinar cerah dan Akio dalah anak yang mulia dan cerdas

3. Asahi dan Asa: Asahi memiliki arti bagaikan matahari terbit dan Asa memiliki arti yang lahir saat matahari terbit

4. Daichi dan Daiki: Daichi memiliki arti dari bumi sedangkan Daiki memiliki arti anak yang bersinar cerah

5. Danuja dan Denji: Danuja artinya seorang ksatria dan Denji artinya memiliki kekuatan

6. Fuji dan Fujiko: Di mana Fuji artinya dekat dengan sungai dan Fujiko artinya penghuni di tepi sungai

7. Goku dan Goro: Goku memiliki arti sadar akan kekosongan dan Goro adalah anak pembawa harapan

8. Hakaku dan Haru: Di mana Hakaku memiliki arti bak bangau putih dan Haru memiliki arti bagai musim semi

9. Hibiki dan Hideaki: Hibiki artinya suara gema dan Hideaki artinya kecerahan

10. Hiroaki dan Hirohito: Hiroaki artinya menyebarkan kebaikan sementara Hirohito adalah berkat yang melimpah

11. Isamu dan Isao: Isamu artinya anak yang berani dan Isao artinya putra yang terpuji

12. Jun dan Junichiro: Jun artinya anak yang taat dan Junichiro artinya anak yang membawa kebaikan

13. Kaito dan Kaiyo: Di mana Kaito artinya laut dsementara Kaiyo adalah pemaaf

14. Masaru dan Masato: Masaru memiliki arti kemenangan dan Masato memiliki arti keadilan

15. Niko dan Nobu: Di mana Niko memiliki arti seorang penakluk bangsa dan Nobu memiliki arti iman yang kuat

16. Reiji dan Reiki: Reiji memiliki arti anak yang sopan sedangkan Reiki artinya pembawa kesembuhan

17. Shouta dan Shouma: Shouta artinya lahir dalama keagungan dan Shouma artinya meraih kebenaran

18. Takato dan Takuma: Takato artinya anak yang mulia dan berharga sementara Takuma adalah pembawa kabar baik

19. Yuma dan Yui: Yuma artinya anak yang lembut sementara Yui artinya anak yang unggul

20. Yuto dan Yuya: Yuto artinya anak baik dan berbudi pekerti sementara Yuya artinya seorang anak yang periang

Baca Juga: Gagah dan Perksa, Ini 30 Nama Bayi Laki-laki Terbaik Agama Hindu dan Cocok untuk Si Kecil! Moms Tertarik?

Baca Juga: Waspada! Ini 30 Nama Bayi Dilarang dalam Islam Gegara Artinya Buruk, Jangan Sampai Diberikan untuk Si Kecil Ya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan