Menu

Pakai Sepatu Lama-lama Bisa Bikin Bau Kaki Tak Sedap? Atasi dengan Bahan Alami Ini

03 November 2020 19:25 WIB
Pakai Sepatu Lama-lama Bisa Bikin Bau Kaki Tak Sedap? Atasi dengan Bahan Alami Ini

Ilustrasi Merendam Kaki. (Rune Enstad/Edited by HerStory)

HerStory, Bogor —

Menggunakan sepatu dalam jangka waktu yang tak sebentar bisa bikin kaki mengeluarkan aroma tak sedap, lho! Aroma tak sedap berasal dari kaki yang menjadi lembap karena keringat. 

Sayangnya, kaki masih saja sering terlupakan saat kamu melakukan ritual perawatan tubuh. Padahal kaki merupakan bagian penting dan mesti dirawat agar tetap indah, sehat dan tak bau. Merangkum dari berbagai sumber, Selasa (3/11/2020) begini tipsnya!

1. Jeruk Nipis dan Lemon

Siapkan jeruk nipis dan belah menjadi dua bagian. Gosok irisan jeruk nipis pada kakimu dan tunggu selama 10 menit sampai wanginya meresap. Lalu bilas dengan air dan keringkan. Kamu juga bisa menggantinya dengan lemon. Buah lemon mengandung sifat antibakteri yang dapat mengusir kuman-kuman jahat yang menempel pada kulit kita.

2. Cuka 

Satu cara ampuh lain yaitu merendam kaki ke dalam air hangat yang sudah dicampur dengan empat sendok cuka, diamkan selama 10 menit dan keringkan. Pastikkan kakimu tak sedang luka-luka, ya! Luka yang terbuka akan terasa sangat perih apabila terpapar oleh air cuka.

3. Kopi

Aroma kopi yang semerbak dapat menutupi bau pada kaki yang bandel. Kamu bisa menggunakan scrub kopi yang dijual di pasaran atau dengan membuatnya sendiri. Caranya mudah, kok! Campurkan bubuk kopi yang masih baru dengan minyak kelapa atau madu sebagai scrub alami. Gosokkan pada kaki secara merata, diamkan selama beberapa menit lalu basuh dengan air hangat.

4. Baking Soda

Baking soda dapat dicampurkan dengan air lemon atau langsung diaduk bersama air hangat. Kandungannya sodium bikarbonat dan natriumnya dapat menyamarkan bau tak sedap dan membasuhnya dari kaki. Campurkan seperempat gelas baking soda dengan air hangat sampai kaki terendam sepenuhnya. Diamkan selama kurang lebih 20 menit, angkat, dan biarkan air pada kaki menguap dengan sendirinya. Setelah mengering, bilas menggunakan air hangat dan lap sampai kering.

5. Teh

Kandungan asam tanat yang terdapat dalam kantong teh dapat dengan mudah membunuh bakteri penyebab bau kaki dan menghentikan produksi keringat yang berlebih. Seduh empat atau lima kantung teh pada satu baskom berisi air hangat. Rendam seluruh kaki pada campuran teh tersebut selama 30 sampai 35 menit sambil dipijat. Setelah air sudah mulai dingin, angkat, dan basuh menggunakan air dingin.

Baca Juga: Mulai dari Teh Basi hingga Gula Pasir, Inilah 5 Bahan Dapur yang Bisa Jadi Body Care Alami, Intip Juga Yuk Cara Mengolahnya!

Baca Juga: Tips Menghilangkan Bau kaki, Kepoin Yuk Apa Saja

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Kintan Nabila

Artikel Pilihan