Menu

Waspada Diare Saat Musim Hujan, Ini 4 Bahan Alami yang Ampuh untuk Mengatasinya, Semua Bahan Ada di Dapur, Cek Moms!

24 Oktober 2022 15:55 WIB
Waspada Diare Saat Musim Hujan, Ini 4 Bahan Alami yang Ampuh untuk Mengatasinya, Semua Bahan Ada di Dapur, Cek Moms!

Penyakit diare (istimewa)

HerStory, Jakarta —

Indonesia kini mulai memasuki musim hujan, di mana banyak penyakit yang menyebar. Salah satunya adalah diare. Umumnya, diare banyak dialami oleh anak-anak. Bagi sebagian orang, diare mungkin sekilas terdengar sepele.

Namun, diare juga bisa semakin parah hingga memperburuk kesehatan si kecil, Moms. Untuk itu, diare harus segera diatasi. Selain oralit, ada beberapa bahan alami yang bisa membantu mengatasi diare, seperti dilansir dari Boldsky, yaitu:

1. Daun jambu biji

Daun jambu biji akan menyembuhkan penyakit diare secara alami dan menghilangkan rasa sakit pada perut akibat diare. Selain dikonsumsi secara langsung, kamu bisa mengolahnya.

Caranya dengan mengambil pucuk daun jambu yang masih muda yang sudah dibersihkan lalu tumbuk hingga halus, peras sampai mendapatkan 1 sendok makan dan beri sedikit garam. Lalu berikan resep obat tradisional ini untuk si kecil, ya Moms.

2. Buah Sirsak

Rasa buah yang tidak pahit dari buah sirsak tentu sangat membantu pengobatan diare Caranya, siapkan buah yang sudah matang kemudian peras airnya, minumkan 2 – 3 sendok makan pada saat mengalami diare.

Baca Juga: 3 Faktor yang Bisa Bikin Si Kecil Diare, Waspada ya Moms!

Baca Juga: Gangguan Pencernaan Gak Cuma Diare, Ada Apa Saja Sih Masalah Pencernaan pada Anak yang Wajib Orangtua Waspadai?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan