Menu

Kasusnya Terus Meningkat, Gagal Ginjal Akut pada Anak Bisa Disembuhkan Gak Sih?

26 Oktober 2022 06:51 WIB
Kasusnya Terus Meningkat, Gagal Ginjal Akut pada Anak Bisa Disembuhkan Gak Sih?

Ilustrasi si kecil sakit perut. (Pinterest/healthessentials)

HerStory, Jakarta —

Sejak Agustus 2022, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI dan Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) telah menerima laporan peningkatan kasus gagal ginjal akut atau acute kidney injury (AKI) pada anak.

Seiring dengan terus meningkatkan kasus gagal ginjal akut pada anak, Kemenkes mengimbau para orang tua untuk enggak panik, tetap tenang, tapi selalu waspada, terutama ketika anak mengalami gejala yang mengarah pada gagal ginjal akut.

Lantas, sebenarnya penyakit gagal ginjal akut pada anak bisa disembuhkan atau enggak?

Dokter spesialis anak konsultan dari Divisi Nefrologi Rumah Sakit dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM) Prof. Dr. dr. Sudung O. Pardede, Sp.A(K) mengatakan bahwa umumnya penyakit gagal ginjal akut pada anak bisa sembuh.

Namun, gagal ginjal akut pada anak yang merebak di Indonesia belakangan masih terus diteliti dan diselidiki oleh para ahli.

"Fungsi ginjal semestinya bisa pulih seperti semula pada anak dengan gangguan ginjal akut," kata Sudung, dikutip dari laman Antara, Rabu (26/10/2022).

Meskipun secara umum bisa sembuh, tapi ada beberapa faktor yang dapat memengaruhi tingkat keberhasilan penyembuhan gagal ginjal akut. 

Baca Juga: Bisa Menyaring Zat-zat Berbahaya, Ini 4 Penyakit yang Membutuhkan Cuci Darah Beauty, Bukan Cuma Masalah Ginjal Lho!

Baca Juga: 6 Tips Gaya Hidup yang Harus Dijalankan bagi Beauty yang Punya Satu Ginjal, Nomor 4 Penting Banget Nih!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.