Menu

Dua WNI Berinisial AR dan CA Selamat dari Tragedi Perayaan Halloween Itaewon, Dubes RI Seoul Ungkap Dukacita Mendalam

31 Oktober 2022 15:05 WIB
Dua WNI Berinisial AR dan CA Selamat dari Tragedi Perayaan Halloween Itaewon, Dubes RI Seoul Ungkap Dukacita Mendalam

kondisi desak-desakan di peristiwa Halloween Itaewon, Seoul, Korea Selatan (Berbagai sumber/Reuters)

HerStory, Jakarta —

Kabar duka datang dari negara Korea Selatan. Pada Sabtu (29/10/2022) dikabarkan sekitar 150 orang tewas pada tragedi perayaan Halloween yang diadakan di Itaewon, Seoul, Korea Selatan.

Melansir dari data Central Disaster and Safety Countermeasures Headquarters (CDSCHQ), tercatat korban tragedi Halloween Itaewon mencapai 154 orang meninggal dunia dan 132 korban luka-luka.

Jumlah korban meninggal dunia yang berkewarganegaraan asing bertambah menjadi 26 orang yang semula dikabarkan berjumlah 19, tercatat sudah ada 20 orang.

Para korban warga negara asing tersebut terdiri dari 5 orang warga Iran, 4 dari China, 4 dari Russia, 2 dari AS, 2 dari Jepang, 1 dari Prancis, 1 dari Australia, 1 dari Norwegia, 1 dari Austria, 1 dari Vietnam, 1 dari Thailand, 1 dari Kazakhstan, 1 dari Uzbekistan, dan 1 dari Sri Lanka.

Sementara itu, dua orang WNI yang turut menjadi korban korban tragedi Itaewon dikabarkan selamat setelah mendapatkan perawatan dari rumah sakit setempat.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan