Menu

Makin Bahagia, Ini 5 Cara Menjaga Keharmonisan Rumah Tangga, Coba Yuk Moms!

01 November 2022 08:10 WIB
Makin Bahagia, Ini 5 Cara Menjaga Keharmonisan Rumah Tangga, Coba Yuk Moms!

Pasangan harmonis. (Freepik/gpointstudio)

HerStory, Bekasi —

Menjaga keharmonisan rumah tangga memang bukan hal yang mudah. Dibutuhkan kerjasama antar pasangan agar rumah tangga tetap berjalan lancar. Pasalnya banyak godaan yang akan dialami oleh sepasang suami istri ini semakin lama menjalani hubungan. Apabila dalam proses ini tidak kuat, maka akan putus di tengah jalan.

Beberapa pasangan yang merasa sangat cocok pada akhirnya harus berakhir di meja pengadilan karena tidak bisa menjaga keharmonisan dalam rumah tangga. Berikut 5 hal yang harus dilakukan untuk menjaga keharmonisan rumah tangga dikutip dari sindikasi Suara.com.

1. Saling Pengertian

Menikah mengharuskan kamu dan pasangan untuk saling pengertian. Kamu tidak boleh egois dengan pasanganmu. Perhatian ini dapat berupa perhatian kecil.

Jangan pernah berubah meskipun usia pernikahan sudah lama. Semakin lama kalian bersama, kalian harus semakin perhatian dengan pasangan. Hal ini dilakukan untuk menjaga keharmonisan rumah tangga.

2. Mau Mengalah

Tidak semua ambisi dan keinginan akan terwujud dan terlaksana. Kamu hidup bukan hanya sendiri, kamu tidak bisa hanya mengandalkan egomu semata. Terkadang memang perlu mengalah agar permasalahan gak berlarut-larut.

3. Rela Berkorban

Menjadi sepasang suami istri kamu harus rela berkorban untuknya. Penting juga memprioritaskan pasangan.

Baca Juga: 6 Tahun Menikah, Ini Lho yang Membuat Rumah Tangga Maia Estianty dan Irwan Mussry Tetap Hangat dan Gak Pernah Tengkar! Moms Mau Ikuti?

Baca Juga: Jago Banget Jaga Keharmonisan! Ini 3 Zodiak Pria Selalu Berikan yang Terbaik untuk Pasangannya, Ada Suamimu Gak Salah Satunya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.