Menu

Ampuh! Ini 3 Cara Cepat dan Mudah Menghilangkan Bekas Cupang

14 November 2022 23:10 WIB
Ampuh! Ini 3 Cara Cepat dan Mudah Menghilangkan Bekas Cupang

Illustrasi Foreplay sambil Ciuman di Leher (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Bekasi —

Aktivitas seks biasanya meninggalkan tanda bekas ciuman atau gigitan di area tubuh. Tanda tersebut bisa meninggalkan bekas merah yang disebut cupang.

Cupang bisa terjadi ketika pembuluh darah kecil pecah dan mengeluarkan darah di bawah permukaan kulit. Cheri Frey, MD, dokter kulit bersertifikat di Washington, mengatakan cupang bisa terlihat merah, coklat atau bahkan kebiruan.

Dilansir dari Mens Health via sindikasi Suara.com, beberapa orang mungkin merasa malu bila cupang gak kunjung hilang. Apalagi, cupang yang berasa di area terbuka dan mudah terlihat orang lain, seperti leher.

Corey L Hartman, dokter kulit bersertifikat, direktur medis Dermatologi Kesehatan Kulit di Birmingham, mengatakan kamu bisa menggunakan pengobatan rumahan untuk menghilangkan cupang seperti berikut ini.

1. Kompres es batu

Kamu bisa mengompres area cupang menggunakan es batu. Kompres es batu bisa membantu meredakan peradangan dengan cara menyempitkan pembuluh darah.

2. Kompres sendok dingin

Selain dengan kompres es batu, kamu juga bisa mengompres area cupang dengan sendok dingin, yang bisa meredakan peradangan awal. Kamu bisa memasukkan sendok ke dalam freezer selama 10 menit dan tempelkan sisi sendok yang cembung untuk ditempelkan pada kulit.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.