HerStory, Jakarta —
Banoffe pie salah satu menu dessert yang berbahan dasar buah pisang dengan taburan biskuit regal. Membuatnya cukup mudah, rasanya manis dan lumer di mulut. Sajikan dalam keadaan dingin lebih nikmat.
Selengkapnya simak resep banoffee pie di bawah ini dari Cookpad.com.
Banoffee Pie
Bahan-bahan:
- 2 buah pisang cavendish, potong koin
- 10 lembar marie regal, haluskan
- 2 sdm mentega, cairkan. Sesuaikan selera
Bahan saus karamel
- 100 gr gula pasir
- 120 ml susu kental manis + air, larutkan
- Sejumput garam
- 1 sdm mentega
Bahan whipped cream:
- 75 gr whipped cream bubuk
- 150 ml air dingin
- Secukupnya gula pasir, jika perlu/jika whipped cream tawar
Cara membuat:
- Kita buat whipped creamnya dulu. Campurkan whipped cream bubuk dengan air dingin. Kocok sesuai dengan aturan di box hingga kaku. Sisihkan.
- Campurkan marie regal yang sudah dihancurkan dengan mentega cair. Aduk rata. Menteganya boleh banyak boleh sedikit, sesuai selera yaa. Sisihkan.
- Lanjut buat saus karamelnya. Siapkan teflon anti lengket. Masukkan gula pasir, ratakan disemua sisi. Nyalakan kompor, masak dengan api kecil dan jangan diaduk hingga semua mencair.
- Kemudian masukkan larutan susu kental manis, aduk rata. Terakhir masukkan mentega dan garam. Aduk rata. Matikan kompor.
- Siapkan wadah. Susun marie regal lalu pisang. Tuang saus karamelnya. Tutup dengan whipped cream. Lakukan berulang hingga wadah penuh. Terakhir taburi marie regal dan sedikit saus karamel.
- Simpan di chiller beberapa jam hingga dingin. Sajikan
Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!
Baca Juga: Gak Bisa Ditolak! Ini Resep Banoffee Pie yang Mudah dan Lezat, Bikin Nambah Terus!