HerStory, Bekasi —
Olahan daging ayam memang menjadi menu andalan dan banyak disukai orang. Ada berbagai masakan lezat dari olahan daging ayam, salah satunya ayam fillet crispy.
Ayam fillet sendiri merupakan daging yang sudah dipisahkan dari tulang. Teksturnya lembut, sedikit kenyal tapi lembek membuat makanan ini begitu digemari. Daripada penasaran, langsung saja simak resep ayam fillet crispy yang dikutip dari Cookpad @cookhanin_23.
- Bahan:
- 100 gram Daging ayam fillet
- 4 sendok makan Tepung terigu
- 1 sendok makan Maizena
- 1 sendok teh Baking powder
- 1 buah Putih telur
- 2 siung Bawang putih
- secukupnya Merica
- secukupnya Garam
- secukupnya Minyak goreng
- 50 ml Air biasa/es
Baca Juga: Resep Nugget Ayam Praktis, Bikin Si Kecil Jadi Lahap Makan
Cara Membuat:
- Fillet daging ayam ketebalan 3-5 mm dan potong 3-5 cm. Haluskan bawang putih, garam dan merica secukupnya lalu gaulkan pada daging ayam.
- Campurkan tepung terigu, maizena, baking powder, merica dan garam. Aduk rata. Campurkan putih telur dan air aduk sampai agak berbuih.
- Celupkan daging ayam ke dalam campuran air dan putih telur, lalu gaulkan ke campuran tepung, celupkan lagi dan gaulkan lagi sambil dijumput secara memutar berulang-ulang.
- Goreng dengan api kecil. Ayam Fillet Crispy siap dihidangkan.
Selamat mencoba!!