Menu

Cocok Dikonsumsi Saat Musim Hujan, Tenyata Buah Naga Putih Ampuh Tingkatkan Daya Tahan Tubuh Moms, Begini Cara Konsumsi yang Tepat

30 Desember 2022 12:48 WIB

Buah naga. (Pexels/Any Lane)

HerStory, Jakarta —

Moms tentu tidak asing dengan buah naga, bukan? Buah naga terdiri dari dua jenis, yakni buah naga putih dan buah naga merah. Ya, sekilas kalau dilihat dari bentuknya sama-sama berwarna merah. Tapi, dalamnya atau daging buahnya berbeda, Moms.

Nah, buah naga yang daging buahnya berwarna putih disebut dengan buah naga putih. Jenis buah naga ini memiliki kandungan air yang lebih sedikit serta rasa ama yang lebih kuat dan tidak terlalu manis seperti buah naga merah.

Buah ini memiliki kandungan nutrisi yang lengkap di antaranya karbohidrat; serat; antioksidan; protein; kalsium; fosfor; magnesium; zat besi; vitamin B1; vitamin B2; dan vitamin C.

Dengan kandungan itulah, buah naga putih banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh. Salah satunya yaitu untuk meningkatkan daya tahan tubuh. 

Seperti diketahui, musim hujan seperti sekarang ini banyak bakteri dan virus tersebar di sekitar kita dan tidak mungkin untuk dihindari. Yang dapat kita lakukan hanyalah membentengi diri dari berbagai sumber penyakit tersebut dengan meningkatkan daya tahan tubuh.

Salah satunya dengan mengonsumsi buah naga putih. Kandungan vitamin C nya sangat baik dan ampuh untuk memerangi berbagai bakteri dan virus jahat.

Untuk mendapatkan manfaatnya, kamu bisa mengonsuminya secara langsung. Selain itu, kamu juga bisa membuat jus dari buah naga putih ini, Moms. Tapi ingat ya, jangan tambahkan terlalu banyak gula agar manfaat yang kamu dapatkan bisa maksimal. Selamat mencoba Moms!

Artikel Pilihan