Gita Savitri (Instagram/@gitasav)
Belakangan ini, masyarakat dihebohkan dengan pernyataan selebgram Gita Savitri yang mengatakan childfree bisa bikin awet muda. Tentu saja pernyataan itu mengundang berbagai reaksi masyarakat.
Apalagi, siapa di dunia ini yang tak ingin awet muda? Namun sering kali kebiasaan yang memberikan dampak bagi kesehatan tubuh, termasuk penuaan yang tidak disadari. Sebenarnya, ada beberapa hal yang bisa membantumu agar lebih awet muda, seperti dilansir dari laman Halodoc, Jumat (10/2/2023).
Bagi orang dewasa membutuhkan tidur selaam 7-9 jam. Jika kurang tidur, selain tidak bugar, juga bisa memunculkan kantung mata. Selain itu,kurang tidur juga bisa menimbulkan masalah kesehatan lain, yang bisa membuat kamu terlihat lebih tua.
Masalah kesehatan yang rentan menyerang tubuh akibat kurang tidur, seperti obesitas, diabetes, tekanan darah tinggi, hingga stres.
Sebenarnya aktivitas merokok dan dampaknya yang tidak baik bagi kesehatan sudah diketahui banyak orang. Namun, sejumlah orang tak mampu menghentikan kebiasaan merokok.
Padahal aktivitas ini justru akan mempercepat penuaan, karena menjadi pemicu timbulnya kerutan dan garis halus di area mulut. mMembuat kulit menjadi kusam, hingga merusak gigi.
Dengan rutin berolahraga kamu bisa menerapkan pola hidup sehat. Olahraga akan membantu menjaga daya tahan tubuh dan fleksibilitas. Terutama aerobik sangat baik untuk kesehatan jantung. Apa yang baik untuk jantung, dan baik pula untuk kesehatan otak.
Selain itu, berolahraga juga membantu kamu terhindar dari berbagai masalah kesehatan, seperti hipertensi dan obesitas.
Memilih asupan makanan yang bergizi juga penting untuk menjaga kesehatan dan awet muda. Sebaiknya kamu memperbanyak konsumsi buah dan sayur, jangan lupa imbangi dengan konsumsi air putih sebanyak 8-10 gelas setiap harinya agar terhindar dari dehidrasi.
Sebaliknya, hindari terlalu banyak mengonsumsi makanan berminyak dan berlemak, karena bisa meningkatkan kadar kolesterol dalam darah.
Stres selain meningkatkan risiko terjadinya banyak masalah kesehatan, juga bisa memicu penuaan dini. Karenanya, kamu agar bisa mengghindari mengelola bahkan menghindari stres.
Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan melakukan meditasi, yoga, atau melakukan aktivitas yang kamu senangi, seperti membaca buku, mendengarkan musik, atau berjalan-jalan.
Vitamin C merupakan sumber antioksidan yang sangat baik untuk menangkal radikal bebas sekaligus mencegah terjadinya penuaan dini pada kulit. Sumber vitamin C bisa kamu dapatkan dari buah-buahan, seperti jeruk, lemon, atau apel, maupun sayuran, misalnya kangkung dan paprika.