Menu

10 Artis Ini Punya Brand Makeup dan Skincare Sendiri, Kualitasnya Gak Main-main, Ada Produk Incaranmu Beauty?

21 Februari 2023 10:00 WIB

Raisa Andriana, Founder Raine Beauty. (Dok. Istimewa/Raine Beauty)

HerStory, Jakarta —

Beauty, saat ini, banyak artis yang merambah ke dunia bisnis, mulai dari bisnis kuliner, fesyen, hingga dunia kecantikan seperti skincare dan makeup.

Ternyata, ada banyak artis yang terjun ke dunia kecantikan dengan menjual berbagai macam produk makeup. Kualitasnya juga enggak sembarangan lho, Beauty.

Berikut HerStory rangkum sederet artis yang memiliki brand makeup dan skincare sendiri, tapi kualitasnya enggak main-main. Yuk, intip dan simak baik-baik ya, Beauty!

1. Scarlett - Felicya Angelista

Brand Scarlett milik Felicya Angelista termasuk yang paling sukses. bahkan, penghasilannya lebih besar dibandingkan dengan pemasukan Felicya saat menjajaki dunia akting.

Scarlett memiliki banyak produk kecantikan, mulai dari body care, face care, hingga hair care. Harganya juga cukup terjangkau dan kualitasnya enggak sembarangan.

2. Madame Gie - Gisella Anastasia

Madame Gie merupakan bisnis kecantikan milik Gisella Anastasia. Dikemas dengan packaging yang menarik dan harga yang terjangkau membuat para konsumen melirik Madame Gie.

Jenis produk yang ditawarkan Madame Gie juga cukup beragam, mulai dari skincare, body care, face makeup, eyes makeup, lips makeup, hingga cat kuku dengan banyak pilihan warna.

3. SADA - Cathy Sharon

Cathy Sharon juga tampil dan terjun ke dunia bisnis kecantikan dengan menghadirkan SADA by Cathy Sharon. Produk ini hadir dengan tagline "See Asian Beauty in a Different Light".

Enggak hanya produk makeup saja, SADA by Cathy Sharon juga fokus untuk memproduksi alat rias. Produk-produknya juga sudah di-review banyak beauty blogger, lho.

4. Marshwillow - Natasha Wilona

Natasha Wilona juga enggak mau ketinggalan untuk ikut memproduksi kosmetik dengan brand-nya sendiri, yaitu Marshwillow.

Marshwillow menjadi brand kosmetik yang menyasar konsumen remaja dan perempuan muda, terihat dari packaging produknya yang colorful.

5. Raine Beauty - Raisa Andriana

Raisa Andriana ikut meramaikan industri kecantikan dengan meluncurkan brand Raine Beauty. Nama Raine dalam brand-nya diambil dari nama tengah anaknya, lho.

Raine Beauty ini mengusung konsep clean and conscious, no paraben, cruelty free, dan vegan. Selain itu, kemasan Raine Beauty juga dibuat dari 50han daur ulang plastik bekas pakai.

6. Rossa Beauty - Rossa

Siapa yang belum tahu kalau penyanyi Rossa menggandeng MUA Bubah Alfian untuk mendirikan label kosmetik Rossa Beauty. 

Produk kosmetik yang ditawarkan Rossa Beauty adalah lip cheek eye, eyeliner, lip tease, eyebroe, lipstik, two way cake, dan fragrance mist. 

7. Dissy Bling - Ussy Sulistiawaty

Ussy Sulistiawaty berkolaborasi dengan empat wanita sosialita, Sonia Wibisono, Airyn Tanu, Adeline Tjahjadi, dan Yuanita Handoko, meluncurkan serangkaian produk skincare Dissy Bling. 

Untuk awal, Dissy Bling meluncurkan 5 produk perawatan wajah, seperti Face Wash, Miracle Water, Luminous Serum, Day Cream, dan Night Cream. 

8. Jedar Cosmetic - Jessica Iskandar

Awalnya, Jessica Iskandar mulai menjual aneka alat rias. Namun, bisnisnya berkembang dan mulai merambah ke perawatan wajah berlabel Jedar Cosmetic.

Produk yang ditawarkan Jedar Cosmetic, mulai dari toner, BB Cushion, lipstik, lipmatte, lipglow, eyebroe, eyeliner, cushion powder, dan juga bulu mata palsu.

9. NAMA Beauty - Luna Maya

Luna Maya juga hadir meramaikan dunia kecantikan dengan meluncurkan NAMA Beauty. Luna Maya mulai fokus juga dalam menjalani bisnis kecantikannya ini.

Ada beragam produk yang ditawarkan NAMA Beauty, mulai dari face serum, foundation, lipstik, micellar water, highlighter pallete, hingga facial pads.

10. Kamalia Beauty - Titi Kamal

Titi Kamal juga meluncurkan brand kosmetik dengan nama Kamalia Beauty. Produknya fokus pada kebutuhan makeup

Lip matte dari Kamalia Beauty ini dikemas dengan packaging yang elegan, tapi dijual dengan harga yang terjangkau, lho.

Nah, itulah beberapa brand makeup yang dirintis oleh para artis. Ada produk favoritmu, Beauty?

Share Artikel:

Oleh: Tasha Rainita