Thariq Halilintar dan sang ibu, Geni Faruk (Instagram/@thariqhalilintar)
Karena kini netter ramai mencurigai Geni Faruk sebagai dalang dari kandasnya hubungan Fuji dan Thariq Halilintar, adik Atta itu meminta netter untuk tak lagi menyeret nama sang ibu dan menyangkutkannya dengan hubungan tersebut.
"Jadi kalau misalnya netizen nih, netizen di luar sana kalau mau serang, serang gue aja," kata Thariq Halilintar dikutip dari kanal YouTube OPRA Entertainment, Kamis (16/3/2023).
Ia mengaku sangats edih melihat sang ibu dihujat dan banyak pula netter yang melontarkan asumsi tak baik ke keluarganya akibat berita putusnya yang masih ramai dibicarakan.
"Ini mungkin enggak bisa dibendung juga, kayak netizen di luar sana bikin skenario sendiri yang menyalahkan keluarga gue," kata Thariq Halilintar
Selain membela sang ibu dan keluarganya, ia juga meminta netter untuk tak menyenggol kehidupan Fuji dan keluarganya terlebih kembali bertanya-tanya soal kandasnya hubungan mereka.
"Enggak usah serang pihak Fujinya, pihak keluarga Fuji. Mereka sudah baik banget. Terus keluarga gue," ungkap dia.
Menurut ipar Aurel Hermansyah itu, jika ada orang yang harus disalahkan dan dihujat karena kandasnya hubungan itu, dialah yang patut menanggungnya.
"Mendingan serang gue aja (diserang)," tegas Thariq.