Raffi Ahmad dan Nagita Slavina saat di pantai. (Instagram/raffinagita1717)
Pasangan suami istri Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tak pernah sepi dari sorotan. Apalagi kisah rumah tangganya yang lagi dan lagi kerap diterpa isu tak sedap di jagat maya.
Seperti yang dilihat dilayar kaca, sikap Nagita Slavina memang dinilai cuek dan bodo amatan terhadap isu-isu suaminya dengan banyak wanita. Hal ini membuat netizen penasaran apakah ibu Rafathar itu pernah merasakan cemburu.
Saat mengisi acara sahur bersama sang suami, ia menjawab beberapa pertanyaan yang dipandu oleh Denny Cagur. Ibu dua anak itu tanya soal rasa cemburu dirinya dalam rumah tangganya.
Mulanya Denny Cagur bertugas melontarkan beberapa pertanyaan seputar kebiasaan masing-masing yang terungkap selama pernikahan. Namun, Raffi dan kawan-kawan hanya boleh menjawab dengan kata Pernah atau Tidak Pernah.
Lalu, saat Denny Cagur melontarkan pertanyaan soal sifat cemburu mereka. Sementara Raffi Ahmad mengaku pernah cemburu ke Nagita, sang istri justru menyampaikan pengakuan yang berbeda.
Raffi menjelaskan bahwa rasa cemburunya muncul bukan soal lawan jenis yang mendekati Nagita, melainkan perihal waktu. Ia merasa kadang Nagita lebih suka menghabiskan waktunya bersama anak atau tidur ketika dirinya di rumah.
Sementara itu, Nagita Slavina merasa gak mudah cemburu ke Raffi Ahmad yang sudah menikahinya sejak tahun 2014. Pengakuan tersebut sempat membuat Denny Cagur heran.
"Oke, Gigi (sapaan akrab Nagita Slavina). Masa lu enggak ada cemburunya sama Raffi?" tanya Denny Cagur dalam tayangan Sahurans baru-baru ini.
"Enggak," tegas Nagita sambil makan.
"Ah bohong, sama si Itu dulu cemburu," goda Raffi Ahmad terus menyolek sang istri.
Mendengar godaan Raffi, Nagita Slavina memberikan tanggapan tegas. Ia mengaku bukan cemburu kala itu, melainkan jengkel dan ingin ngamuk.
"Apa sih pegang-pegang? Bukan cemburu, lebih ke, pengin ngamuk tahu enggak. Enggak (bukan cemburu), itu lebih ke murka," kata Nagita mengundang tawa orang yang ada di situ.
Momen Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini jadi perbincangan usai dibagikan ulang oleh akun TikTok @cipungabubu70, dikutip Rabu (29/3/2023). Netizen pun langsung memenuhi kolom komentar.
@cipungabubu70 #AQUAUVAirPower #nagitaslavina #raffiahmad #raffinagita1717 #denicagur #foryou #fypシ #fyp ♬ suara asli - Cipunggariskeras????
"'Itu lebih ke murka'. Lawak banget," celetuk netizen terhibur dengan pengakuan Nagita Slavina.
"Itulah wanita, seperti apa pun keadaannya dia akan tetap menutupi kecemburuannya," imbuh yang lain.
"Nagita jujur dari hati banget," komentar yang lain.