Menu

Bagus dan Berkualitas, Ini 3 Merk Koper Terbaik yang Wajib Kamu Punya untuk Mudik, Dijamin Gak Nyesal!

18 April 2023 20:25 WIB

Ilustrasi rekomendasi merk koper terbaik. (Pexels/edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Salah satu barang yang wajib ada saat mudik adalah koper yang biasa digunakan untuk berpergian jarak jauh dan kuat menamoung semua barang-barangmu dengan ringkas.

Tentu saja mencari merk koper yang bagus bukan hal yang mudah. Namun, kamu harus mengetahui beberapa merk koper yang sudah terjamin kualitasnya ini karena dapat memenuhi kebutuhan bepergian.

Beberapa merk ini menawarkan beragam pilihan, baik dari segi desain, harga, hingga fitur-fitur yang bersifat fungsional. Sudah penasaran belum? Simak yuk ulasannya!

American Tourister

Ini merupakan merk koper yang berasal dari luar negeri dn cukup diminati banyak orang Indonesia. Gak cuma karena kualitasnya yang bagus, desain yang dipakai koper ini juga sangat trendi lho!

Harga koper American Tourister juga cukup beragam, mulai dari satu juta hingga puluhan juta rupiah. Mesk banyak sekali pilihan model dan ukuran, sayangnya koper merk ini belum dilengkapi spinner seperti koper-koper masa kini lainnya.

Samsonite

Merk ini sangat cocok untuk dipakai untuk berbagai usia karena hampir semua koper dari merk ini dibuat dari bahan polikarbonat berkualitas tinggi dengan desain yang stylish.

Tentunya, koper ini juga sudah dilengkapi dengan 4 roda spinner yang dapat berputar ke segala arah serta fitur keamanan berupa kunci TSA.

Untungnya, koper ini dijual dengan harga cukup terjangkau yakni kisaran Rp1,2 juta hingga Rp12 jutaan.

Rimowa

Sudah gak perlu ditanyakan lagi, pastinya kamu sering mendengar merk koper yang satu ini. Awalnya, merk Rimowa menggunakan kayu antik sebagai bahan utama. Namun, seiring perkembangan zaman bahannya mulai berubah jadi alumunium.

Koper ini juga dilengkapi berbagai pilihan desain dan ukuran yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhanmu. Biasanya, koper ini ditaksir dengan harga mulai dari Rp1,9 juta hingga Rp110 juta.

Nah itu dia deretan koper yang cocok untuk kamu pakai mudik. Sudahkah kamu menentukan pilihan?

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan