Menu

Gak Bikin Alergi dan Iritasi, Ini 5 Rekomendasi Sunscreen yang Aman untuk Kulit Bayi, Cuss Cek Moms!

02 Mei 2023 18:35 WIB

Ilustrasi Bayi Pakai Sunscreen (Sumber/ShutterStock)

HerStory, Jakarta —

Sunscreen atau tabir surya merupakan komponen perawatan paling penting untuk memproteksi kulit dari paparan sinar matahari langsung. Gak cuma orang dewasa, bayi juga perlu menggunakan tabir surya supaya saat diajak ke luar ruangan kulitnya tetap sehat. 

Perlu Moms pahami, paparan sinar matahari langsung bisa berbahaya bagi kulit bayi yang sensitif. Itu dapat memicu ruam, kulit terbakar, bahkan kanker kulit. 

Mengutip dari American Academy of Pediatrics (AAP) penggunaan sunscreen pada bayi disarankan setika sudah berusia 6 bulan ya, Moms. Pada usia tersebut kulit si kecil sudah dapat menerima formula dalam tabir surya. 

Kendati demikian, Moms gak boleh sembarangan dalam memilih tabir surya. Baiknya, bayi menggunakan tabir surya yang mengandung bahan titanium dioxide dan zinc oxide. 

Berikut ini rekomendasi sunscreen yang aman untuk kulit sensitif bayi, sebagaimana sudah HerStory kutip dari berbagai sumber, Selasa (2/5/2023). 

1. Mama’s Choice Baby Gentle Sunscreen

Berbahan dasar mineral yang aman, tabir surya ini diperkaya alpukat dan lidah buaya untuk melembapkan sekaligus melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari. 

Mama’s Choice Baby Gentle Sunscreen dengan SPF 30 PA++ Broad Spectrum juga water resistant hingga 80 menit sehingga cocok untuk aktivitas luar ruangan. Jika si kecil beraktivitas seharian, apliaksikan sunscreen setiap 3 jam sekali ya Moms. 

2. BabyGanics Sunscreen Spray SPF 50

Jenis sunscreen ini berbentuk spray sehingga memudahkan Moms mengaplikasikannya pada kulit bayi. Kemasannya pun praktis dan mudah dibawa bepergian.

Tentunya, tabir surya inu cocok untuk aktivitas luar ruangan seharian karena memiliki SPF 50+. Dengan perlindungan tersebut, Moms gak perlu khawatir kulit bayi mudah iritasi karena panasnya matahari. 

3. Sebamed Baby Sun Cream SPF 50+

Sunscreen berbentu krim ini memiliki tekstur lembut dan gak lengket di kulit si kecil. Selain itu, Sebamed juga menjamin tak ada kandungan pewangi sehingga aman untuk kulit sensitif. 

Terdapat pula pH 5.5 yanh ideal untuk menjaga kulit si kecil agar tetap sehat. Produk ini memiliki UVA filter 98% sehingga menjaga kulit terbakar sinar matahari atau sunburn.

4. PureBaby Sunblock

Produk ini diformulasikan bebas kimia dengan mekanisme kerja memantulkan radiasi sinar UV. Kandungan SPF 25 dapat melindungi kulit bayi untuk waktu cukup lama, hingga 4 jam. 

Gak cuma itu, sunblock ini juga mengandung zinc oxide micronized particle yang merupakan bahan aktif untuk melindungi kulit bayi dari efek buruk sinar matahari.

5. Little Innoscents Natural Sun Lotion SPF 30

Gak cuma memproteksi kulit dari paparan matahari, sunscreen ini juga diperkaya vitamin E yang bermanfaat untuk melembapkan kulit bayi.

Terdapat kandungan teh hijau organik, ekstrak rosehip, dan mentimun yang berguna untuk menenangkan kulit. Ada pula mineral zinc oksida penangkal UV yang ama untuk segala jenis kulit. 

Artikel Pilihan