Menu

Sama-sama Mempertegas Bentuk Wajah, Ini Perbedaan Bronzer dan Contour yang Kamu Harus Tahu, Jangan Keliru Ya!

12 Mei 2023 12:05 WIB

Ilustrasi produk makeup. (Unsplash/element5digital)

HerStory, Jakarta —

Beauty, saat ini penggunaan makeup menjadi penting untuk membuat penampilan semakin memukau. Dengan makeup, kamu bisa tampil lebih percaya diri.

Salah satu produk makeup yang bisa membuat wajah jadi lebih tidur adalah contour. Namun, masih banyak juga yang memakai produk bronzer sebagai contour.

Padahal, bronzer dan contour adalah dua produk yang berbeda dan fungsinya juga berbeda, lho. Berikut ini HerStory akan membahas perbedaan keduanya.

Yuk, simak baik-baik, ya!

Contour

Beauty, contour merupakan produk yang digunakan untuk memberikan ilusi bayangan pada bagian-bagian tertentu di area wajah.

Contour digunakan dengan tujuan untuk menyamarkan kekurangan pada wajah dengan efek bayangan. Jika kamu mau lebih tirus, maka bisa memanfaatkan contour nih, Beauty.

Kalau bicara soal warna, contour biasanya memiliki nuansa cokelat, sehingga mudah dibaurkan untuk membentuk ilusi bayangan pada tulang pipi atau garis hidup.

Bronzer

Dilansir dari Ask Any Difference, bronzer biasanya lebih disukai untuk memberikan kesan kulit tan yang terlihat sehat.

Bronzer juga punya warna yang kecokelatan. Tapi, tujuannya adalah untuk memberikan rona 'hangat' pada wajah. Teknik makeup menggunakan bronzer ini cocok untuk kamu yang memiliki kulit pucat atau kusam.

Bronzer sebaiknya diaplikasikan sedikit saja pada titik-titik wajah yang biasanya memantulkan cahaya. Misalnya pelipis, pipi, hidung, dan dagu.

Nah, itulah beberapa perbedaan contour dan bronzer yang perlu kamu tahu. Semoga bermanfaat!

Artikel Pilihan