Menu

Sering Dikomplain Suami Gegara Miss V Kendur? 3 Cara Ini Ampuh Mengencangkan Organ Kewanitaan Moms, Yuk Cobain!

24 Mei 2023 09:17 WIB

Pose kucing/sapi untuk senam kegel (The Alternative Daily/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Seiring bertambahnya usia, banyak perubahan fisik yang akan kita alami. Salah satu masalah yang paling ditakuti wanita adalah area kewanitaan mulai mengendur. Sebab, ini bisa memengaruhi keintiman dengan suami.

Karenanya, banyak wanita yang sudah menikah seringkali menanyakan bagaimana cara mengatasi area kewanitaan yang mengendur. Nah, beberapa cara ini bisa Moms lakukan untuk mengatasinya, seperti dilansir dari berbagai sumber, Rabu (24/5/2023).

1. Senam kegel

Cara cepat untuk kembali merapatkan area kewanitaan dengan cara melakukan senam kegel. Senam ini dipercaya sangat efektif mengencangkan otot area kewanitaan. Tak hanya itu, gerakannya juga sangat sederhana.

Cukup mengencangkan otot sekitar paha seperti sedang menahan buang air kecil. Tahan gerakan tersebut selama 5 detik, kemudian lepaskan. Lakukan gerakan tersebut secara berulang serajin mungkin untuk mendapatkan hasil maksimal.

2. Rutin melakukan yoga

Olahraga selalu memiliki manfaat baik untuk kesehatan, termasuk yoga. Banyak dari gerakan yoga berpusat pada otot panggul dan area mewanitaan untuk perlahan memperbaiki organ reproduksi dan menjaga kekencangannya.

Maka, untuk merapatkan area kewanitaan kamu bisa meluangkan waktu setidaknya dua kali seminggu untuk olahraga tersebut.

3. Diet sehat

Berikutnya yaitu dengan cara melakukan diet sehat, Moms. Untuk mengencangkan organ intim penting Moms perlu memeperhatikan asupan makanan sehari-hari.

Makanan yang sangat baik untuk dikonsumsi terus menerus yakni yoghurt dan kimchi. Makanan ini sangat baik untuk melindungi area kewanitaan dari bakteri bahkan memengaruhi kesuburan.

Itulah tiga cara yang bisa Beauty terapkan untuk mengembalikan Miss V kencang. Selamat mencoba Moms!

Share Artikel:

Oleh: Sri Handari