Menu

Belum Temukan Pasangan Hidup Lagi Setelah 10 Tahun Kepergian Uje, Ummi Pipik: Ogah Ngoyo, Gimana Allah SWT Aja

06 Juni 2023 16:15 WIB

Umi Pipik dan Ustadz Jefri Al-Bukhari (Twitter/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Genap sepuluh tahun sudah Ummi Pipik Dian Irawati ditinggal pergi oleh Ustaz Al Buchori. Genap sepuluh tahun sudah, Ummi Pipik mengurus keempat buah hati seorang diri tanpa adanya suami.

Mungkin publik penasaran, mengapa Ummi Pipik tak mencari pasangan hidup lagi? Ummi Pipik pun akhirnya menjawab rasa penasaran publik dan menguak alasannya tetap sendiri meski sudah 10 tahun Uje meninggalkannya untuk selama-lamanya.

Diakui Ummi Pipik, selama ini ia tak terlalu memikirkan urusan jodoh atau pasangan hidup setelah kematian Uje. Ibunda Abidzar itu memilih untuk menyerahkan kepada Allah SWT.

Alih-alih memikirkkan jodoh, Ummi Pipik justru menikmati perannya sbegaai seorang ibu tunggal serta tanggung jawabnya untuk berdakwah.

"Saya mah nggak ngoyo gimana Allah ajah. Saya lebih menikmati fokus ke anak-anak saya,lebih menikmati buat saya dakwah," kata Umi Pipik kepada awak media di Cikeas, Gunung Putri, Bogor Jawa Barat, baru-baru ini, seperti dikutip dari laman okezone.com.

Meski udah tak memiliki suami, Ummi Pipik mengaku tak perbah merasa kesepian. Selain keberadaan anak-anak yang menjadi penguat, Ummi Pipik juga merasa bahagia lantaran bisa bertemi dengan para jamaah saat berdakwah.

"Saya nggak sendiri, banyak temennya tuh ada jamaah yang ikutin mulu," kata Ummi Pipik.

Ummi Pipik kembali menegaskan, termasuk perkara jodoh adalah kuasa Sang Pencipta.

"Ya udah caranya Allah gimana gitu kalo misalkan rezeki, maut, jodoh kan Allah yang ngatur," tegas Ummi Pipik.

Ummi Pipik juga mengungkap keloyalan para jamaah kepadanya dan saling mendoakan satu sama lain.

"Kalau saya sakit nih saya sempet beberapa hari tuh nggak enak badan,kalau kalo ketemu jamaah malah ada power tersendiri, Saling doain tuh kayaknya langsung sembuh gitu loh keisi powernya. Jadi udah nikmat aja," tukasnya.

Share Artikel:

Oleh: Witri Nasuha