Daun sirih (Pinterest/Edited by HerStory)
Selain menggunakan produk skincare, sebenarnya ada banyak bahan alami yang bagus untuk kecantikan kulit. Perawatan sederhana ini hanya mengandalkan bahan-bahan dari beberapa tanaman yang ada di sekitar kamu.
Yap, bahan alami dari daun-daunan juga dapat digunakan untuk kecantikan, bahkan ada yang bisa memutihkan wajah lho. Penasaran daun apa saja? Berikut jenis daun untuk kecantikan kulit.
Sifat anti jamur dan anti bakteri pada daun sirih mampu melindungi kulit wajah dari kuman-kuman penyebab jerawat. Selain itu, daun sirih juga dapat memutihkan wajah, lho.
Caranya dengan merebus daun sirih hingga mendidih, dinginkan air rebusan tersebut dan gunakan untuk mencuci wajah. Diamkan sampai mengering selama 15 menit, lalu bilas dengan air bersih.
Daun biji ternyata kaya akan antioksidan, agen antibakteri, dan antiinflamasi yang dapat digunakan sebagai perawatan kulit.
Melansir dari Indianexpress, daun jambu biji segar mempunyai khasiat obat yang sangat baik dalam mengobati peradangan jerawat dan pigmentasi.
Caranya dengan menumbuk beberapa daun jambu biji dan balurkan daun yang sudah dilembutkan itu ke bagian kulit wajah. Diamkan selama beberapa menit dan bilas dengan bersih.
Gak hanya untuk membuat obat herbal, daun sirsak juga menyimpan manfaat kecantikan yang baik bagi kulit. Daun sirsak diketahui mampu meningkatkan aktivitas antioksidan untuk mencegah penyebaran radikal bebas berkat kandungan vitamin C-nya yang tinggi.
Caranya dengan membuat pasta daun sirsak untuk meminimalkan tanda-tanda penuaan, termasuk kerutan dan kulit kendur.
Gimana, tertarik mencoba Beauty?